Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Restoran di Pakubuwono Ini Suguhkan Cita Rasa Peranakan Autentik dan Sehat
28 Oktober 2024 11:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menyatukan tradisi masakan ala Tionghoa dan Indonesia, menjadi tema suguhan di restoran yang sudah ada sejak 2017 tersebut.
"Dengan sejarah yang kuat dalam memperlihatkan beragam tradisi kuliner, GOPEK telah lama diakui karena komitmennya dalam menghadirkan cita rasa autentik Peranakan yang sering terlupakan, namun memiliki pengaruh mendalam dalam budaya kuliner Indonesia," ujar Lavinia Siswadi, Kepala Pemasaran di Sarirasa Group, seperti dikutip dari siaran resminya, Senin (28/10).
Restoran yang mengangkat edukasi budaya kuliner peranakan
Seperti yang sudah disebutkan, bahwa restoran ini mengangkat tema peranakan. Bukan cuma itu, melalui kuliner yang dihidangkan tempat makan ini juga mencoba mengedukasi para tamunya.
Beberapa hidangan peranakan Tionghoa-Indonesia yang bisa tamu cicipi seperti mi ayam, nasi goreng, hingga siomay. Hal ini juga sesuai dengan contoh budaya Tionghoa yang telah melekat pada budaya kuliner Indonesia.
ADVERTISEMENT
Contohnya saja, mi dan telur, adalah makanan penting saat perayaan ulang tahun. Mi melambangkan kebahagiaan dan kemakmuran yang berkelanjutan, dengan mi panjang melambangkan umur yang panjang. Oleh karena itu, diyakini bahwa mengonsumsi mi pada ulang tahun akan menjamin umur yang Panjang dan sejahtera.
Untuk memperkuat cita rasa hidangan yang autentik, Gopek menggunakan bahan-bahan segar dan alami. Termasuk bahan mi, diproduksi handmade setiap hari.
Kemudian, agar semua kalangan bisa menikmati hidangan di restoran ini, maka bahan-bahan yang digunakan no pork, no lard, serta tanpa pemanis buatan. Sehingga hanya menggunakan pewarna alami, buah, atau sayuran.
Bahan-bahan seperti non-GMO dan organik juga digunakan di restoran ini untuk mendukung gaya hidup sehat para tamunya.
ADVERTISEMENT
Restoran dengan tema peranakan diambil sebagai langkah perluasan konsep pada tahun 2019. Di bawah naungan Sarirasa Group restoran ini juga menghadirkan menu bistik daging, ayam goreng mentega, dan lainnya.
Dengan fokus pada cita rasa rumah tradisional, Gopek House menghadirkan pengalaman bersantap yang autentik dan memberikan sentuhan nostalgia bagi para tamu yang mencicipi hidangan klasik ini.