Tips Mudah agar Buah Tidak Berubah Warna Setelah Dipotong

19 Oktober 2018 19:28 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi apel berubah kecokelatan. (Foto: Dok. www.arcticapples.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apel berubah kecokelatan. (Foto: Dok. www.arcticapples.com)
ADVERTISEMENT
Buah-buahan merupakan camilan sehat yang digemari semua orang. Sayangnya, ada beberapa jenis buah yang akan berubah warna setelah dipotong dan disimpan dalam waktu lama. Tentu saja, hal ini bisa mengurangi estetika dan selera saat hendak akan memakannya.
ADVERTISEMENT
Ada beragam jenis buah-buahan yang bisa berubah menjadi kecokelatan setelah dipotong, seperti apel, pir, pisang, alpukat, hingga jambu biji. Proses perubahan warna itu lazimnya disebut dengan proses oksidasi. Sederhananya, saat buah-buahan itu terkena udara luar, enzim oksigen oksidatif akan bereaksi dan menyebabkan warna berubah menjadi kecokelatan.
Jika kamu lebih cermat, ternyata reaksi ini bisa dihindari, lho. Ingin tahu cara-caranya? Yuk, simak tipsnya seperti dikutip dari Times of India berikut ini:
1. Potong buah dalam air yang mengalir
Tips mencuci buah (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Tips mencuci buah (Foto: Thinkstock)
Tips pertama ini sangat mudah, dan bisa kamu lakukan di mana saja. Ya, memotong buah dalam air yang mengalir ternyata bisa membantu menghentikan proses oksidasi. Oleh karena itu, buah tidak akan berubah menjadi cokelat meski kamu simpan beberapa lama. Jika kamu tidak percaya, kamu bisa mencobanya di rumah.
ADVERTISEMENT
2. Rendam buah potong dalam minuman berkarbonasi
Potongan Apel di dalam Minuman Berkarbonasi (Foto: Markus_272/Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Potongan Apel di dalam Minuman Berkarbonasi (Foto: Markus_272/Shutterstock)
Minuman berkarbonisasi yang mengandung asam sitrat ternyata bisa mencegah buah-buahan agar tidak berubah menjadi kecokelatan. Caranya, cukup rendam buah dalam mangkuk yang berisi minuman berkarbonisasi selama 3-5 menit. Setelah itu, bilas buah tersebut dan siap untuk di makan.
3. Rendam buah potong dalam air garam
Potongan Apel di dalam Air Garam (Foto: Amornchaijj/Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Potongan Apel di dalam Air Garam (Foto: Amornchaijj/Shutterstock)
Garam merupakan bahan pengawet alami yang bisa mencegah buah agar tidak berubah menjadi kecokelatan. Untuk menggunakan metode ini, buatlah larutan 1/2 sendok teh garam dengan 950 cc air dingin. Setelah itu, masukkan potongan buah ke dalam larutan tersebut, dan rendam selama 3-5 menit. Jika sudah, kamu bisa buang air larutan dan pindahkan buah ke dalam saringan lalu bilas dengan air.
ADVERTISEMENT
4. Gunakan air lemon
Potongan Apel di dalam Air Lemon (Foto: Iryna Pohrebna/Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Potongan Apel di dalam Air Lemon (Foto: Iryna Pohrebna/Shutterstock)
Selain air garam, air lemon juga bisa digunakan untuk mencegah oksidasi pada buah-buahan. Hal ini disebabkan karena air lemon mengandum asam sitrat yang merupakan antioksidan efektif untuk mencegah oksidasi. Untuk menggunakan tips ini, kamu bisa memanfaatkan beberapa cara, seperti merendam di dalam air perasan lemon atau mengaplikasikan air lemon langsung di atas buah.
Jika kamu memilih cara pertama, masukkan satu sendok makan air lemon ke dalam air sebanyak 250 cc. Setelah itu, rendam buah selama 3-55 menit, lalu tiriskan dan bilas. Sedangkan, jika kamu memilih cara yang kedua, cukup aplikasikan air lemon secara langsung dengan cara memercikannya pada potongan-potongan buah lalu aduk hingga semua bagian terlapisi.
ADVERTISEMENT
Selain air lemon, kamu juga bisa menggunakan air perasan jeruk nipis dan nanas, karena keduanya sama-sama mengandung asam sitrat yang bisa memperlambat enzimatik.
5. Rendam di dalam air madu
Potongan Apel dalam Rendaman Air Madu (Foto: FabrikaSimf/Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Potongan Apel dalam Rendaman Air Madu (Foto: FabrikaSimf/Shutterstock)
Air madu ternyata bisa dimanfaatkana untuk mencegah proses oksidasi yang terjadi pada buah-buahan. Untuk menggunakan metode ini, kamu bisa mencampurkan 1 sendok makan madu ke dalam secangkir air hangat. Sama seperti cara-cara sebelumnya, rendamlah buah ke dalam campuran air madu tersebut selama 30 detik. Setelah itu tiriskan dan potongan buah-buahan akan tetap segar selama 8 jam.