Tupperware x Anne Avantie Luncurkan Set Alat Makan Bernuansa Batik

30 September 2021 15:44 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tupperware x Anne Avantie Luncurkan Set Alat Makan Bernuansa Batik
 Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Tupperware x Anne Avantie Luncurkan Set Alat Makan Bernuansa Batik Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Memasuki perayaan Hari batik, Tupperware berkolaborasi dengan desainer Anne Avantie meluncurkan satu set alat makan edisi terbatas dengan nuansa motif batik. Setelah beberapa waktu lalu sempat melakukan kolaborasi dengan beberapa brand terkenal. Kini tupperware menggandeng sosok perempuan inspiratif yang juga desainer ternama itu.
ADVERTISEMENT
Bukan tanpa alasan, hal ini dikarenakan Anne Avantie merupakan sosok yang cocok mewakili image brand wadah makanan itu yang lekat dengan kaum perempuan Indonesia, terutama para ibu.
Kali ini mereka pun menghadirkan koleksi set alat makan edisi terbatas yang dinamai “Sekar Jagad Collection”, dengan serangkaian motif batik yang di desain khusus oleh Anne Avantie. Satu set ini terdiri dari piring saji, piring sedang, hingga mangkuk berbahan melamine yang ringan namun tahan banting. Produk terbatas ini dijual dengan harga Rp 2,3 juta dan hanya tersedia selama bulan Oktober.
Serangkaian melamine collection ini hadir dengan box exclusive yang di dalamnya sudah ada welcome card dari Anne Avantie. Mengangkat tema Sekar Jagad, Tupperware memiliki tujuan untuk menancapkan batik Nusantara asli Indonesia dengan melestarikannya melalui produk baru ini.
Tupperware x Anne Avantie Luncurkan Set Alat Makan Bernuansa Batik Foto: Dok. Istimewa
“Kali ini dalam rangka Hari Batik Nasional tanggal 2 Oktober nanti, dan ini sebagai salah satu tujuan kita menancapkan bahwa batik adalah warisan Indonesia yang telah diakui dunia. Dengan hadirnya koleksi Tupperware bekerja sama dengan Anne Avantie ini kita harapkan semakin menancapkan bahwa batik ini adalah warisan asli Indonesia dan kita coba lestarikan pada produk Tupperware,” ujar Frangky Purnomo Angelo, Marketing Director Tupperware Indonesia, pada konferensi pers virtual kolaborasi Tupperware x Anne Avantie, Kamis (30/9).
ADVERTISEMENT
Menariknya, motif-motif yang ada dalam Sekar Jagad Collection ini memiliki makna yang mendalam. Di tangan Anne Avantie, Sekar Jagad diterjemahkan ke dalam sebuah desain yang melukiskan proses metamorfosa kehidupan yang dilalui semua manusia; yang mana sebuah usaha dimulai dari sesuatu yang kecil, lantas membuahkan hasil indah jika dijalani dengan tekun.
Pada sisi setiap produk set makanan ini memadukan beberapa motif, seperti serangkaian bunga cantik di sisi produk set makan yang melambangkan harumnya cinta tulus ibu kepada keluarga, kupu-kupu melambangkan indahnya pengabdian ibu untuk keluarga, kembang kamboja yang merupakan simbol kesetiaan dan pengorbanan seorang ibu. Hingga motif batik Kawung yang terangkai tanpa putus merupakan representasi kasih sayang ibu sepanjang masa.
Tupperware x Anne Avantie Luncurkan Set Alat Makan Bernuansa Batik Foto: Dok. Istimewa
“Saya bersyukur dapat mempersembahkan karya untuk Tupperware. Ini adalah sebuah persembahan inspirasi karya dan cinta saya. Karya Sekar Jagad ini bersinergi dengan semangat perjuangan perempuan Indonesia yang bersinar bersama Tupperware. Kepak sayapnya adalah seperti warna-warni kepak sayap kupu-kupu yang diawali dari sebuah metamorfosa kepompong,” ujar Anne.
ADVERTISEMENT
Set piring makan dan wadah penyajian ini akan hadir secara bertahap mulai Oktober sampai Desember 2021. Di antaranya, adalah Anne Avantie Sekar Jagad Melamine Series, Anne Avantie Sekar Jagad Premium Canister, serta Anne Avantie Sekar Jagad Lunch Set dan Canister 5 L.
Reporter: Destihara Suci Milenia