Ulat Sagu, Si Montok yang Kaya Manfaat

19 Juni 2019 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Ulat Sagu Foto: Shutterstock/SOORACHET KHEAWHOM
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ulat Sagu Foto: Shutterstock/SOORACHET KHEAWHOM
ADVERTISEMENT
Ulat sagu, tumbuh di pohon sagu atau palem yang mulai membusuk. Dihasilkan dari, kumbang sagu yang bertelur di sekitar batang pohon tersebut. Setelah telur menetas, muncullah ulat-ulat berwarna putih itu.
ADVERTISEMENT
Di Halmahera, Maluku Utara, ulat sagu menjadi sajian yang dinamai sabeta. Hidangan ini sejatinya, dibuat dengan cara menusuk ulat sagu segar pada batang bambu lalu dibakar hingga kecokelatan. Selain bisa diolah, masyarakat di Sumatera Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, hingga Papua bahkan menyantapnya mentah-mentah.
Meski sebagian besar orang merasa jijik dengan ulet ini, ternyata menurut studi dalam Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition, ulat sagu mengandung protein, karbohidrat, asam lemak omega 3,6, dan 9, serta asam amino.
Lalu, manfaat kesehatan apa saja yang didapatkan jika kita mengkonsumsi ulat sagu? Berikut kumparan rangkum untuk kamu.
1. Meningkatkan suasana hati
Ilustrasi perempuan bahagia. Foto: Shutterstock
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, ulat sagu mengandung berbagai jenis asam amino; seperti isoleucine, leucine, histidine, dan phenylalanine.
ADVERTISEMENT
Masih dalam studi yang sama, kandungan asam amino yang ada di dalam ulat sagu bisa membantu memproduksi serotonin. Sedangkan, serotonin adalah zat kimia pada otak yang bisa memperbaiki suasana hati dan siklus tidur.
2. Membangun otot
Ilustrasi tulang sehat Foto: Shutterstock
Tak hanya bisa meningkatkan suasana hati, ternyata ulat sagu juga baik untuk kesehatan tulang dan otot. Hal ini dikarenakan, kandungan protein yang ada di dalamnya bisa membangun sekaligus memperbaiki sel dan jaringan tubuh. Seperti tulang, otot, dan juga kulit.
Selain itu, kandungan protein yang ada di dalam ulat sagu bisa membantu proses pembentukan enzim, hormon, dan senyawa kimia lainnya.
3. Mencegah berbagai penyakit
Ilustrasi terkena anak asma. Foto: Shutter Stock
Ulat sagu juga bisa menurunkan risiko beberapa penyakit; seperti penyakit Alzhiemer, depresi, asma, dan rematik.
ADVERTISEMENT
Hal ini dikarenakan, kandungan asam lemak yang ada di dalamnya bisa mengurangi peradangan pada tubuh sehingga menurunkan risiko beberapa penyakit tersebut.
Tak hanya itu, asam lemaknya juga menjadi suplemen yang bisa menurunkan kadar trigliserida tinggi yang menjadi salah satu penyebab penyakit jantung.