Yuk, Catat Tips Mencairkan Daging Ayam, Ikan, dan Daging Sapi Beku

9 April 2021 9:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi daging ayam beku Foto: dok.shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi daging ayam beku Foto: dok.shutterstock
ADVERTISEMENT
Banyak dari kita yang gemar menyimpan daging beku di freezer untuk stok bahan masakan. Selain membuatnya lebih awet, bau amis daging pun akan hilang ketika disimpan dalam suhu rendah.
ADVERTISEMENT
Biasanya, daging yang dibekukan sudah dalam keadaan terpisah dalam kantung-kantung kecil. Hal tersebut akan memudahkan kamu saat hendak mengambil bahan seperlunya. Eits, tunggu dulu, saat hendak menggunakan bahan masakan beku, bukan hanya itu, lho yang perlu kamu perhatikan.
Kamu juga perlu mengetahui cara tepat mencairkan daging sesuai jenisnya. Kalau kamu belum tahu cara dan tips mencairkan daging sapi hingga ikan beku, lebih baik, yuk coba saran berikut ini.

1. Daging ayam

Ilustrasi mencairkan daging ayam beku Foto: dok.shutterstock
Terdapat 3 metode utama untuk mencarikan daging ayam beku. Pertama, kamu bisa menggunakan microwave agar lebih praktis dan cepat. Tapi, ingat, ya sesaat ayam dikeluarkan dari microwave, harus segera dimasak. Ini berguna menghindari berkembangnya bakteri dalam daging.
Cara kedua, kamu bisa menggunakan air dingin dan merendam daging ayam hingga mencair. Rendamlah ayam dalam baskom berisikan air dingin selama dua hingga tiga jam. Setiap 30 menit sekali, gantilah air dingin dengan air baru agar daging cepat melunak.
ADVERTISEMENT
Tak hanya cara itu, metode lainnya yang paling disarankan adalah mencairkan tanpa bantuan air dan mesin penghangat. Ya, kamu hanya perlu memindahkan daging ayam beku ke lemari es atau kulkas di bawah, paling tidak semalam sebelum memasaknya. Memang memakan waktu lebih lama, tapi ini cara paling sehat, lho.

2. Daging ikan

Ilustrasi ikan fillet Foto: Shutterstock
Sebenarnya saran dan tips mencairkan daging ikan beku tergolong paling mudah. Kendati, harus dilakukan secara sabar dan dengan benar, guna mencegah kerusakan teksturnya. Kamu bisa mulai untuk merendamnya terlebih dahulu dalam air dingin. Rendamlah selama 10-12 jam, ini waktu terbaik untuk membuang es pada daging ikan.
Bila kondisinya mendesak, kamu cukup merendam di wadah air dingin sekitar 3-5 menit. Pastikan ikan telah dibungkus plastik rapat-rapat. Adapun cara paling singkat lainnya, yakni memasukkan ke oven apabila memungkinkan. Atur mode '­defrost', dan tunggu sampai setengah cair. Setelahnya, baru bisa dimasak dan dihidangkan.
ADVERTISEMENT

3. Daging sapi

Jangan mencairkan daging sapi dengan air Foto: Pixabay
Untuk mencairkan jenis daging satu ini memang agak tricky. Maka itu, pertama-tama, letakkan daging sapi beku di atas mangkuk. Nyalakan keran air dan pastikan suhunya cukup dingin. Jangan gunakan air panas mendidih, karena dapat membuat daging sapi matang.
Setelah air mengalir selama beberapa menit, dan daging sudah direndam cukup lama. Es kemudian secara perlahan akan mencair. Saat benar-benar cair, diamkan dan dinginkan terlebih dahulu selama 20 menit.
Ketika dirasa sudah cukup empuk --ditandai dengan bongkahan es yang mulai hilang. Selanjutnya, maka daging sapi harus langsung dimasak, setidaknya jangan biarkan di luar kulkas selama 4 jam.
Reporter: Balqis Tsabita Azkiya