5 Fakta Meninggalnya Glenn Fredly

9 April 2020 7:04 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Glenn Fredly.
 Foto: Alexander Vito/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Glenn Fredly. Foto: Alexander Vito/kumparan
ADVERTISEMENT
Musisi Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4). Ia mengembuskan napas terakhirnya di usia 44 tahun di Rumah Sakit Setia Mitra, Cilandak, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Kepergian Glenn Fredly mendatangkan duka tidak hanya bagi keluarga. Rekan-rekannya di dunia hiburan juga begitu merasa kehilangan.
Berikut lima fakta mengenai meninggalnya Glenn Fredly.

1. Meninggal Dunia karena Sakit Meningitis

Glenn Fredly Foto: Munady
Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4) pukul 18.47 WIB. Ia pergi untuk selama-lamanya setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Setia Mitra, Cilandak, Jakarta Selatan.
Perwakilan keluarga Glenn, Mozes Latuihamallo, dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, mengungkapkan bahwa pelantun Akhir Cerita Cinta itu meninggal karena meningitis.

2. Meninggal Dunia Tepat di Hari ke-40 Menyandang Status Sebagai Ayah

Glenn Fredly. Foto: Instagram @glennfredly309
Glenn Fredly menikah dengan Mutia Ayu pada 19 Agustus 2019. Tak lama setelah menikah, ia dikaruniai momongan.
ADVERTISEMENT
Glenn dikaruniai anak pertama yang diberi nama Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo pada 28 Februari 2020. Di hari pertama kelahiran putrinya, Glenn berharap bisa menikmati hidup di dunia ini dengan anak kesayangannya tersebut.
Glenn tepat 40 hari menyandang status sebagai ayah pada Rabu (8/4). Namun, Tuhan punya rencana lain. Glenn sudah pergi untuk selama-lamanya. Ia tak bisa menikmati banyak waktu di dunia bersama anak tercintanya.
Beberapa jam sebelum Glenn meninggal dunia, Mutia sempat mengunggah foto yang memperlihatkan kebersamaan dengan sang suami. Mutia menuliskan kata-kata yang menyentuh.
“Ketika Gewa sudah dewasa nanti dan mengerti, Gewa pasti akan berkata “Gewa Bangga menjadi anak Perempuan Ayah”. Tuhan selalu jaga Kami. I love you @glennfredly309. hari ini pas 40 hari pasca lahiran," tulis Mutia.
ADVERTISEMENT

3. Kondisi Glenn Fredly Menurun Sejak Tiga Hari Sebelum Meninggal

Glenn Fredly. Foto: Alexander Vito/kumparan
Glenn Fredly sempat mengeluhkan penyakit yang ia derita. Meski begitu, ia masih sanggup beraktivitas seperti biasa. Baru satu bulan terakhir, Glenn mulai merasa tidak nyaman atas penyakitnya tersebut.
“Sehingga memutuskan untuk menjalani rawat inap,” kata perwakilan keluarga, Mozes Latuihamallo, dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Rabu (8/4).
Mozes mengatakan kondisi Glenn sempat menurun. Kendati demikian, ia kala itu masih bisa berinteraksi.
“Meski kondisi menurun selama tiga hari terakhir, namun masih bisa berinteraksi hingga akhirnya mengembuskan napas yang terakhir pada 8 April 2020,” ucap Mozes.

4. Unggahan Terakhir Glenn Fredly untuk Istri

Glenn Fredly dan Mutia Ayu. Foto: Instagram/ @mutia_ayuu
Beberapa hari sebelum meninggal, Glenn Fredly sempat mengunggah video cuplikan dirinya bersama sang istri, Mutia Ayu.
ADVERTISEMENT
Dalam video tersebut, Glenn dan Ayu begitu menikmati momen berdua di pinggir pantai di kawasan Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur. Pelantun Kasih Putih ini menuliskan kata-kata cukup romantis untuk sang istri yang baru berulang tahun.
"Happy Birthday isitriku tercinta @mutia_ayuu, Semesta menjagamu dan kita bersama selalu.... Amsal 31 : 30," tulis Glenn dalam keterangan yang diunggah ke akun Instagram miliknya, baru-baru ini.
“Kemolekan adalah bohong dan kecantikan adalah sia-sia, tetapi isteri yang takut akan TUHAN dipuji-puji. @debastjatin @crist.tarigan at Sumba Timur, NTT," sambungnya.

5. Keluarga Meminta Pelayat Tidak Perlu Hadir ke Pemakaman

Glenn Fredly. Foto: Instagram @glennfredly309
Glenn Fredly akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir pada Kamis (9/4). Kendati demikian, pihak keluarga meminta para pelayat tidak perlu hadir ke pemakaman.
ADVERTISEMENT
“Tanpa mengurangi rasa hormat, kami berharap agar para pelayat tidak hadir dalam prosesi pemakaman dikarenakan situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan saat ini. Doa rekan-rekan sekalian di mana pun berada sudah lebih dari cukup untuk menguatkan kami dalam rasa duka ini,” kata Mozes Latuihamallo, dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Rabu (8/4).
---
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!