Aldi Taher Donasikan Honor Syuting untuk Rakyat Palestina: Ini soal Kemanusiaan

4 November 2023 14:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aldi Taher bergaya seperti Nicholas Saputra di film AADC. Foto: IG/@alditaher.official
zoom-in-whitePerbesar
Aldi Taher bergaya seperti Nicholas Saputra di film AADC. Foto: IG/@alditaher.official
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aldi Taher menjadi sorotan usai mendonasikan honor syutingnya untuk rakyat Palestina. Bukti transfer atas donasi tersebut ia unggah ke akun Instagramnya.
ADVERTISEMENT
Mantan suami Dewi Perssik tersebut menyalurkan dana ke salah satu platform pengumpulan donasi. Jumlah uang yang didonasikan Aldi Taher sekitar Rp 5 juta.
"Ini soal kemanusiaan, baca nih. You don't have to be a muslim to stand with Palestine. You have to be a human," kata Aldi Taher sembari menunjukan tulisan di balik kausnya, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Artis Aldi Taher berpose kepada wartawan usai mengisi acara di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (15/6/2023). Foto: Agus Apriyanto
Pria berusia 40 tahun itu bercerita, ia teringat buah hatinya ketika melihat anak-anak Palestina. Aldi tak tega melihat rakyat Palestina kelaparan di tengah serangan udara dari Israel.
"Bismillah, apa yang bisa lakukan, lakukanlah. Saya jadi ingat anak-anak saya, di sana (anak-anak Palestina) mereka kelaparan, nggak ada listrik, ketakutan," ungkap Aldi.
ADVERTISEMENT
"Saya punya anak tiga, saya membayangkan dengan anak-anak di sana yang kondisinya memang tidak beruntung," tambahnya.
Donasi tersebut diinisiasi oleh salah seorang relawan asal Indonesia di Palestina, Abdullah Onim. Kata Aldi, dirinya sempat menghubungi Onim melalui akun media sosialnya.
"Beliau pahlawan. Beliau ngasih makan, tanpa listrik dan air di sana. Mereka membutuhkan makanan, mereka butuh obat-obatan. Nggak bisa nyumbang materi, bisa nyumbang doa," tutur Aldi.
Lebih lanjut, Aldi punya alasan mengapa dirinya mengunggah bukti transaksi donasinya ke Instagram. Hal tersebut Aldi lakukan untuk menggerakkan hati orang-orang yang melihat postingan itu.
"Ayo bergerak dengan minimal (lewat) media sosial kalian, nanti dicatat di akhirat. Makanya saya posting kemarin, dengan harapan yang lain bisa ikut bantu," tambahnya.
ADVERTISEMENT