Anak Tio Pakusadewo: Ayah Saya Butuh Rehabilitasi untuk Sembuh, Bukan Dipenjara

5 Januari 2021 15:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tio Pakusadewo. Foto: instagram @tiopakusadewo.official
zoom-in-whitePerbesar
Tio Pakusadewo. Foto: instagram @tiopakusadewo.official
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aktor Tio Pakusadewo kembali menjalani sidang kasus narkoba yang menjerat dirinya. Dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (5/1) tersebut, Tio dituntut dua tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum.
ADVERTISEMENT
Mendengar hal tersebut, anak perempuan Tio, Maharani Annisa, mencurahkan isi hatinya. Ditemui usai sidang, Annisa berharap majelis hakim memberikan putusan yang seadil-adilnya.
"Ayah saya itu butuh rehabilitasi. Ayah saya butuh sembuh. Bukan dipenjara, tapi direhabilitasi," ungkap Annisa, Selasa (5/1).
Tio Pakusadewo Foto: Munady
Keluarga Tio cukup lega karena sidang sudah sampai ke agenda tuntutan. Annisa mengaku ingin segera mendengarkan putusan hakim agar sang ayah bisa keluar dari Rutan Polda Metro Jaya.
"Senang, sih, sudah ada tuntutan karena papa enggak perlu lama lagi di Polda. Dari keluarga ingin cepat-cepat ada putusan, bisa dijalani secara medis dan hukum," kata Annisa.
"Ayah sudah tua juga, sudah sakit juga. Jadi, ya, kita tetap paksa pengin rehabilitasi," tambahnya.
ADVERTISEMENT

Tio Pakusadewo Kerap Curhat ke Anak-anaknya

Dalam kesempatan tersebut, Annisa mengungkapkan bahwa pemeran Surat dari Praha itu seringkali curhat ke anak-anaknya. Meski saat ini anak-anak Tio sudah memiliki kehidupan masing-masing, menurut Annisa, mereka tetap mendukung Tio.
"Kita tetap support sebagai keluarga. Papa sering curhat juga, kan, tentang pengalaman hidup papa, tentang papa jadi seniman, aktor, banyak ceritanya juga. Aku juga sering curhat. Ya, selayaknya anak dan bapak aja," katanya.
Tio Pakusadewo. Foto: instagram @tiopakusadewo.official
Lantas, benarkah kondisi Tio Pakusadewo saat ini sakit-sakitan selama di dalam penjara?
"Terakhir ketemu, sih, papa sakit. Papa lagi sakit, agak kurang fit badannya, lagi agak panas. Cuma, insyaallah, ini mau ketemu papa lagi, sudah enakan badannya," pungkasnya.
ADVERTISEMENT