Baim Wong Turun Langsung Bagi-bagi Makanan untuk Driver Ojek Online

15 April 2020 12:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baim Wong dan Paula Verhoeven. Foto: Instagram/@baimwong
zoom-in-whitePerbesar
Baim Wong dan Paula Verhoeven. Foto: Instagram/@baimwong
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Semakin banyak figur publik yang berbagi rezeki untuk mereka yang membutuhkan di tengah pandemi virus corona ini. Baim Wong, salah satunya. Ia turun langsung ke jalanan untuk membagi-bagikan makanan.
ADVERTISEMENT
Apa yang dilakukannya itu diabadikan dalam video dan diunggah dengan judul KELUAR KANTOR BAWA RATUSAN AYAM BUAT PARA OJOL YANG LAGI BEKERJA ke kanal YouTube Baim Paula. Berangkat dari kantornya, Baim Wong pergi ke sejumlah lokasi.
Baim Wong Foto: Dok. Munady Widjaja
Di lokasi pertama, setelah menggunakan masker dan sarung tangan, ia bergegas turun ke jalanan untuk membagikan makanan kepada driver ojek online dan siapa saja yang membutuhkan. Raut wajah bahagia terlihat jelas dari mereka yang menerima satu boks makanan berisi nasi, ayam, dan sambal itu.
"Jadi, kita harus berbagi, siapa pun itu. Kasihan, bosque, cari uangnya. Mudah-mudahan banyak berkah, ya, buat mereka yang bekerja. Kita hanya bisa berbagi saja," kata Baim Wong sambil terus berjalan.
ADVERTISEMENT
Tanpa terduga, timbul kerumunan karena sejumlah driver ojek online menepi. Melihat hal tersebut, Baim Wong segera memberikan teguran.
"Jangan mengundang keramaian. Sudah, sudah," katanya sambil memberikan boks makanan.
Artis Baim Wong saat hadir di konferensi pers film Bebas di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu, (18/9). Foto: Ronny
Situasi yang mulai kurang kondusif membuat Baim Wong bergegas kembali ke mobil. Ia tetap membagikan boks makanan sambil berjalan ke arah mobilnya.
"Langsung, langsung. Yang sudah (dapat makanan), sudah. Mudah-mudahan berkah," kata Baim Wong sembari memberikan boks makanan ke driver ojek online.
"Amin, Om," ucap driver ojek online.
Tidak hanya untuk driver ojek online, boks makanan juga diberikan kepada pedagang kaki lima, sopir bajaj, dan lain-lain. Baim Wong kemudian segera bergerak ke lokasi lain.
"Ok bosque, kita harus berhentiin tadi karena, kalau sudah undang keramaian, nanti saya ditegur polisi, pemerintah," ujar Baim Wong ketika berada di dalam mobil.
ADVERTISEMENT
"Kita mau berbuat baik, tapi malah jadi menyusahkan orang, saya enggak mau. Malah kita bisa menyebarkan virus, nanti saya yang salah. Oke, kita cari lokasi lain aja, ya," lanjutnya.
Setibanya di lokasi berbeda, Baim Wong bertemu dua bapak-bapak usia lanjut yang masih giat bekerja. Mengetahui pendapatan mereka yang tidak seberapa membuat ayah satu orang anak itu juga berbagi rezeki berupa uang tunai.
Usai membagikan makanan dan uang kepada beberapa yang membutuhkan, Baim Wong mengucap syukur lantaran niat baiknya bisa terlaksana. Ia tak lupa meminta maaf karena harus bersikap tegas.
"Bosque, alhamdulillah semua terbagi. Tapi, maaf tadi sedikit keras karena saya takut kerumunan massa karena nanti yang ada saya di tegur warga sekitar. Maaf kalau di luar kendali. Bismillah, berkah buat kalian semua, ya," tutup Baim Wong.
ADVERTISEMENT