Banyak Minum Obat dan Vitamin saat Positif COVID-19, Ini Kata Melaney Ricardo

6 November 2020 18:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presenter Melaney Ricardo saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (3/10). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Presenter Melaney Ricardo saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (3/10). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Melaney Ricardo sempat terinfeksi COVID-19 beberapa waktu lalu. Melaney pun harus menjalani perawatan di sebuah rumah sakit, sebelum akhirnya dinyatakan sembuh dari COVID-19.
ADVERTISEMENT
Dalam postingan terbarunya di Instagram, Melaney tampak membongkar obat-obatan yang harus diminum olehnya selama sakit.
"COVID19 BANYAKNYA OBAT N VIT YG HARUS DIMAKAN! Banyak yang DM aku tanya dari Kemaren kalo kita udah terpapar Covid! Berapa banyak sih obat n VIT Yg harus dikonsumsi?? Bener sebanyak ituuu..? aku BONGKAR ya buat kalian !!" tulis Melaney Ricardo dalam kolom caption.
Di video, ibu dua anak ini tampak mengeluarkan banyak bungkusan obat dan vitamin, termasuk permen jahe yang biasa dikonsumsinya.
Presenter Melaney Ricardo saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (3/10). Foto: Ronny
Menurut Melaney, saat terpapar COVID-19, virus itu tak hanya menyerang fisiknya, tapi juga mental.
"Aku pengin ingetin sekali lagi bahwa virus ini benar-benar ada dan once kalau sampai kalian terpapar ini sakitnya, aduh bener-bener, deh, bukan cuma menyerang badan kita aja fisik kita, tetapi juga mental kita," bebernya.
ADVERTISEMENT
"Segini banyaknya (obat), sehari tiga kali. Aku bongkar, ya, semua supaya orang tahu, ada vitamin D, ya, ada zinc, ada vitamin C, dan ini semuanya intinya untuk meningkatkan imunitas badan kita," lanjut Melaney.
Kini, setelah dinyatakan sembuh lewat hasil swab yang sudah negatif, Melaney tak perlu lagi mengonsumsi obat-obatan itu. Ia pun mengucapkan selamat tinggal untuk obat-obat tersebut dan berpesan kepada para follower-nya untuk tetap sehat dan menjaga imunitas tubuh.
"Yang pasti sekarang aku mau say goodbye sama semua obat-obatan ini, puji Tuhan aku sekarang sudah sembuh , ya. Pokoknya jaga imunitas badan kita," pungkasnya.