Belajar dari Pengalaman Rizki D'Academy, Ridho Tak Mau Buru-buru Menikah

21 April 2021 18:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rizki dan Ridho D Academy. Foto: Instagram/@da2rizki123
zoom-in-whitePerbesar
Rizki dan Ridho D Academy. Foto: Instagram/@da2rizki123
ADVERTISEMENT
Penyanyi dangdut Rizki D'Academy dan Nadya Mustika Rahayu baru saja dikaruniai anak. Kembaran Rizki, Ridho D'Academy, tak luput dari pertanyaan kapan dirinya menyusul sang kembaran ke jenjang pernikahan.
ADVERTISEMENT
Ridho mengaku dirinya turut merasakan kebahagiaan Rizki yang baru menyambut kehadiran buah hatinya. Ridho tak menampik dirinya juga ingin segera merasakan kebahagiaan itu secara langsung.
“Rasanya pengin banget punya anak, tapi harus punya dulu istrinya, dalam beberapa waktu ke depan insyaAllah punya istri yang salihah, insyaAllah,” ucap Ridho D'Academy di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Rizki Syafaruddin (kiri) dan Ridho Syafaruddin (kanan). Foto: Giovanni/kumparan
Ya, Ridho berharap bisa segera melepas status lajangnya. Namun, di lain sisi, Ridho juga berkaca dari pengalaman kembarannya yang sempat mengalami persoalan dalam pernikahan.
“Ridho berkaca juga dari apa yang dialami Iky, itu Ridho juga merasakan. Semoga apa yang dialami Iky jadi pelajaran bagi semuanya jangan sampai salah langkah,” terangnya.
Kata Ridho, apa yang dialami Rizki D'Academy juga membuat orang tuanya tak mau menuntutnya untuk buru-buru menikah. Ridho justru diminta untuk fokus pada karier dan usaha yang tengah dijalaninya.
Rizki dan Ridho D'Academy Foto: IG @da2_ridho
“Kita ini anak kedelapan, terakhir Ridho yang masih lajang, orang tua mungkin punya ketakutan apalagi pernah dialami Iky itu tentu menjadi gambaran, jadi doain ya,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Ridho kemudian mengatakan bahwa dirinya juga tak mau terlalu terburu-buru untuk saat ini. Dia mengaku hanya mengikuti takdir yang telah dituliskan untuknya.
“Kalau sudah mantap, kedua orang tua juga sudah tahu ya pengin, kalau misalnya memang sudah bisa menikah kenapa enggak secepatnya,” pungkasnya.