Berhasil Pulih Usai Dinyatakan Kritis, Chicco Jerikho: Kayak Dapat Hidup Kedua

8 Oktober 2021 19:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis peran Chicco Jerikho. Foto: Foto via Instagram @chicco.jerikho
zoom-in-whitePerbesar
Artis peran Chicco Jerikho. Foto: Foto via Instagram @chicco.jerikho
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aktor Chicco Jerikho selama ini menjalani pola hidup yang sehat. Ia rutin berolahraga dan mengkonsumsi makan makanan bergizi pula.
ADVERTISEMENT
Namun, siapa sangka, beberapa waktu lalu, pemain film Filosofi Kopi tersebut sempat jatuh sakit tiba-tiba. Ia bahkan sampai harus dirawat di ruang HCU rumah sakit.
Suami Putri Marino itu menceritakan hal tersebut ke salah satu unggahan Instagramnya. Chicco Jerikho juga membagikan potret ketika dirinya dirawat di rumah sakit.
Chicco Jerikho. Foto: Munady Widjaja
"Beberapa waktu lalu gue sempet dilarikan ke rumah sakit karena suhu badan gue tinggi mencapai 39,3 dan yang gue rasain saat itu sesak didada kayak ada yang nekan sampai sulit bernafas. Padahal dari pagi sampai sore gue masih beraktivas kayak biasa…bahkan masih berolahraga dan shooting," tulis Chicco Jerikho di kolom caption.
Chicco Jerikho diobservasi di ruang IGD semalaman. Tangannya diinfus dan dia sempat menjalani CT Scan sebanyak dua kali dan juga dilakukan tindakan EKG.
ADVERTISEMENT
"Semua udah di check untuk melihat fungsi jantung, paru dan organ tubuh yang lainnya pada malam itu. Dokter juga melakukan test PCR dan test DHF (demam berdarah) hasilnya negatif," tuturnya.

Chicco Jerikho Terinfeksi Virus

Karena kondisinya tak juga membaik, Chicco Jerikho disarankan dokter untuk dirawat di ruang HCU. Aktor berdarah Thailand itu membutuhkan alat-alat medis agar dirinya bisa bertahan.
"Saat itu Kondisi heart rate gue dibawah 50 dan tensi rendah sampe 60/40, jujur dengernya aja gue takut. hal yang gak pernah dibayangin sebelumnya masuk ruang HCU. Dokter yang menangani gue saat itu ada 3 dokter spesialist, spesialist jantung, anastesi dan spesialist penyakit dalam," terang Chicco Jerikho.
"Setelah dilakukan pengecekkan, Dokter mendiagnosis ada infeksi virus (sepsis). itu yang bikin badan gue drop dalam waktu cepat sampe akhirnya harus dibawa ke rumah sakit. tapi penyebabnya karena apa? sampai sekarang belum ada jawabannya," imbuhnya.
ADVERTISEMENT

Chicco Jerikho Merasa Seperti Diberi Hidup Kedua

Chicco Jerikho bersyukur karena bisa pulih dan beraktivitas seperti biasa lagi. Ia pun merasa seperti diberi kehidupan kedua oleh Tuhan.
"Jujur, kayak dapet kesempatan hidup yang kedua. Karena saat itu kondisi gue dinyatakan sama dokter sudah kritis," ucapnya.
Aktor berusia 37 tahun itu bercerita bahwa dokter yang menanganinya sempat terkejut karena ia bisa pulih dengan cepat. Rupanya, ia tertolong karena selama ini menjalani pola hidup yang sehat.
"Puji Tuhan gue bisa lewatin itu semua. Dokter yang menangani gue sempet kaget karna proses pemulihannya yang di bilang cukup cepet. Dokter gue bilang ini pasti karena pola hidup yang sehat, olahraga dan multivitamin yang gue konsumsi selama ini. Setelah 3 hari di HCU gue bisa pindah ke ruang rawat inap biasa," tutupnya.
ADVERTISEMENT