Garap Serial Komedi Kacau, Raditya Dika: Kebaruan yang Menyenangkan

19 Februari 2024 15:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yono Bakrie, Raditya Dika dan Ancablanca dalam konferensi pers Komedi Kacau, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024). Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Yono Bakrie, Raditya Dika dan Ancablanca dalam konferensi pers Komedi Kacau, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024). Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Raditya Dika baru saja menggarap serial berjudul Komedi Kacau. Komedi Kacau berkisah tentang perjalanan seorang pengelola klub komedi.
ADVERTISEMENT
Serial tersebut sebetulnya berawal dari perbincangan Raditya dengan rekannya Mo Sidik yang memiliki klub komedi. Dari situ, Mo sempat menceritakan bagaimana sulitnya mengelola klub komedi di Jakarta.
"Mo Sidik gue libatin sebagai pengembang naskah, Mo memang terlibat mungkin sebagian berdasarkan inspirasi Mo karena dia terlibat," ujar Raditya di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Raditya mengatakan bahwa di serial tersebut dirinya memainkan peranan yang berbeda dari beberapa peran sebelumnya. Di Komedi Kacau, Raditya berperan sebagai seorang pria yang sudah berumah tangga.
Yono Bakrie, Raditya Dika dan Ancablanca dalam konferensi pers Komedi Kacau, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024). Foto: Giovanni/kumparan
"Kalau gue ngerasa ini sebuah kebaruan yang menyenangkan, ini pertama kalinya gue bikin cerita tentang berkeluarga gue merasakan kesegaran yang amat seru," ujar Raditya.
"Gue dengan dinamika Gue bersama istri kebetulan belum punya anak di sini," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Dalam serial tersebut, Raditya beradu peran dengan Susan Sameh sebagai istrinya. Bintang film Kambing Jantan itu mengaku tak kesulitan membangun chemistry dengan Susan.
"Sesuai kecocokan skripnya, Susan Sameh pas banget memerankan seorang istri yang khawatir sama suaminya keluar dan bisnis komedi klub yang dia gak ngerti sama sekali," tandasnya.
Komedi Kacau berkisah tentang Panca (Raditya Dika) yang tergusur dari perusahaannya sendiri. Untuk menyelamatkan perekonomiannya, Panca justru membeli sebuah klub komedi yang hampir bangkrut.
Yono Bakrie, Raditya Dika dan Ancablanca dalam konferensi pers Komedi Kacau, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024). Foto: Giovanni/kumparan
Perjalanan Panca mengoperasikan klub komedinya menjadi benang merah dalam setiap episode di serial itu. Kisah tersebut semakin menarik dengan krisis perkawinan yang dialaminya lantaran istrinya, Loli (Susan Sameh) tak mau hidup susah.
Komedi Kacau tayang di Netflix mulai tanggal 16 Februari mendatang. Serial tersebut juga dimeriahkan oleh sejumlah komedian, di antaranya, Yono Bakrie, Mo Sidik, Joshua Suherman, hingga Ancablanca.
ADVERTISEMENT