Iwan Fals Kolaborasi dengan Musisi Muda, Bawa Pesan ‘Bersatu untuk Merdeka’

28 Agustus 2021 14:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Iwan Fals. Foto: Dok. Khas Studio
zoom-in-whitePerbesar
Iwan Fals. Foto: Dok. Khas Studio
Sebagai salah satu musisi legendaris Indonesia, Iwan Fals dan karya-karyanya telah menginspirasi penggemar hingga sesama musisi lainnya. Hal itu terbukti dari lagu-lagunya yang sering dibawakan atau diaransemen ulang oleh musisi-musisi muda saat ini.
Sebut saja lagu Satu Satu yang beberapa waktu lalu kembali dibawakan oleh penyanyi kelahiran Jakarta ini bersama musisi muda tanah air, seperti Hindia, Rendy Pandugo, dan Petra Sihombing. Diaransemen ulang oleh Petra Sihombing, lagu ini diluncurkan sebagai bagian dari kampanye 'Bersatu untuk Merdeka' IM3 Ooredoo yang mengajak masyarakat menunjukkan semangat persatuan di momen kemerdekaan.
Tidak hanya dikenal akan karyanya, Iwan Fals sangat vokal menyuarakan kepeduliannya terhadap Indonesia. Lagu-lagunya kerap menyuarakan isu kemanusiaan, bahkan beberapa kali ia juga ikut serta dalam proyek untuk membantu sesama.
Seperti hari ini, Iwan Fals menjadi salah satu pengisi dalam Collabonation Konser Kemerdekaan ‘Bersatu Untuk Merdeka’ yang akan ditayangkan pada Sabtu, 28 Agustus 2021, pukul 19.00 WIB LIVE di YouTube IM3 Ooredoo.
Penyanyi yang melejit lewat tembang Bento ini akan kembali berkolaborasi dengan penyanyi lintas generasi seperti Hindia, Rendy Pandugo, dan Petra Sihombing, untuk memberikan pertunjukkan musik yang menyuarakan semangat #BersatuUntukMerdeka.
Menariknya, konser ini juga akan mengangkat kisah sosok-sosok yang selama ini aktif membantu sesama dan menjadi ‘pahlawan’ di lingkungannya. Ada Fauzul Fahmi bersama 5 rekannya dari Kopi Muja yang selama masa pandemi dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), aktif berbagi kopi dan makanan cepat saji secara cuma-cuma untuk masyarakat yang membutuhkan.
Selain itu ada juga Lody Andrian dari Bagirata, sebuah platform yang mempunyai misi untuk membantu sesama pekerja yang finansialnya terdampak akibat pandemi. Dan yang terakhir, sosok Tristan Juliano yang membuka penggalangan donasi untuk membantu orang-orang yang membutuhkan tanpa pandang bulu.
Ditayangkan secara virtual, Collabonation Konser Kemerdekaan ‘Bersatu untuk Merdeka’ akan divisualisasikan melalui konsep dan desain panggung berbentuk lingkaran sebagai lambang pertahanan dan persatuan untuk menjaga kolaborasi yang ada di dalamnya. Dilengkapi latar belakang berupa sekat-sekat yang menjadi simbol rumah sebagai menjadi pengingat bahwa selama masa pandemi ini, masyarakat lebih banyak melakukan kegiatan dari rumah.
Melalui konser ini, IM3 Ooredoo bersama para musisi lintas generasi ini juga ingin membawa pesan ‘Selama kita bersatu, selama itu juga kita merdeka’. Harapannya, masyarakat akan semakin bersatu dan saling memberi semangat saat berjuang menggapai kemerdekaan meski di tengah pandemi.
“Kolaborasi ini hendak menyampaikan pesan bahwa apa pun yang terjadi, kehidupan harus tetap berjalan dan mampu memerdekakan diri dari perasaan takut. Saya mewakili musisi lainnya yang berkolaborasi di Collabonation Konser Kemerdekaan ‘Bersatu Untuk Merdeka’ merasa bersemangat menampilkan karya-karya terbaik kami dan sangat berharap apa yang disampaikan lewat konser ini dapat diterima dengan baik,” ungkap Iwan Fals.
Yuk, siap-siap menonton penampilan spesial musisi lintas generasi dan mendengarkan cerita-cerita inspiratif di Collabonation Konser Kemerdekaan ‘Bersatu untuk Merdeka’ malam ini!
Agar makin nyaman saat nonton konser, penuhi kebutuhan internetmu melalui GERAI ONLINE Indosat Ooredooyang akan memberikan kemudahan akses berbagai layanan komunikasi dan digital dalam satu tempat.
Di GERAI ONLINE Indosat Ooredoo, kamu bisa menikmati berbagai layanan, mulai dari beli kartu perdana prabayar dan pascabayar, beli Propaid, isi ulang pulsa, bayar tagihan Pascabayar, beli paket data, hingga menukar kartu 3G ke 4G tanpa perlu meninggalkan rumah.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan IM3 Ooredoo