Jedar: Selama Kenal Nia Ramadhani, Enggak Pernah Ada di Benakku Ini Bisa Terjadi

8 Juli 2021 20:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar. Foto: Instagram/inijedar
zoom-in-whitePerbesar
Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar. Foto: Instagram/inijedar
ADVERTISEMENT
Jessica Iskandar mengaku terkejut saat mendengar kabar bahwa sahabatnya, Nia Ramadhani, ditangkap polisi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba. Presenter berusia 33 tahun tersebut tak pernah menyangka istri Ardi Bakrie itu bakal berurusan dengan masalah seperti ini.
ADVERTISEMENT
"Aku kaget, 'Hah?' gitu, kan. Aku kaget gitu. Maksudnya, aku, selama mengenal sosok Nia, enggak pernah ada di benak aku gitu bahwa hal ini bisa terjadi," ujar perempuan yang akrab disapa Jedar itu saat melakukan siaran langsung di GoPlay pada hari ini, Kamis (8/7).
Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar. Foto: Munady Widjaja
Ia berkisah bahwa dirinya sudah dihubungi sejak pagi beberapa orang untuk menanyakan kabar soal Nia Ramadhani. Hanya saja, awalnya Jessica Iskandar tak tahu-menau apakah kabar itu benar adanya.
Saat itu, Jessica Iskandar sempat mencoba untuk menghubungi Nia Ramadhani dan sang manajer, Theresa Wienathan, demi mengetahui kebenaran kabar tersebut. Namun, tak ada hasil.
"Aku, tuh, pas dengar berita itu, aku langsung text Nia, terus text There. Aku langsung tanya, 'Apa kabar? Ini beritanya benar apa enggak?' Tapi, enggak ada balasan, malah centangnya cuma satu lagi. Jadi, tuh, aku kayak, ya, sudah. Dapat kabar dari yang lain-lain," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Setelah mengetahui bahwa kabar tersebut benar adanya, Jessica Iskandar sempat pula merasa sedih. Hal itu diungkap oleh Vincent Verhaag, sahabat Jedar, yang sedang melakukan siaran langsung bersamanya.
"Awalnya kamu, tuh, enggak tahu apakah ini benar mereka apa tidak karena cuma isu doang. Tapi, karena lama-lama waktu berjalan, ya, namanya berita, apalagi berita, kan, disebarnya sangat cepat, habis itu di berita itu diketahui namanya dan sebagainya, di situ Jessica sedih," ungkap Vincent Verhaag.
"Di situ Vincent bilang, ya, sudah, enggak usah post apa-apa. Cuma, ya, sudah, doa aja, for the best-lah biar ada jalan terbaik dan support buat keluarganya karena selebihnya juga enggak bisa. Karena, kan, kasus. Nah, daripada kita enggak tahu apa-apa, jadi enggak usah ikut campur atau apa. Ya, send prayers aja," tambahnya menutup perkataan.
ADVERTISEMENT