Joe Taslim Akan Berperan Sebagai Jurnalis Investigasi di Film Terbarunya

22 Juni 2024 18:00 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktor Joe Taslim saat ditemui di acara pembukaan toko Skechers di Senayan City Mall, Jumat (21/6). Foto: Ela Nurlaela/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Aktor Joe Taslim saat ditemui di acara pembukaan toko Skechers di Senayan City Mall, Jumat (21/6). Foto: Ela Nurlaela/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aktor Joe Taslim saat ini tengah disibukkan dengan jadwal syuting yang padat untuk film terbarunya. Ia harus bolak-balik ke Bangkok demi menyelesaikan proyek film tersebut yang diproduksi di bawah naungan industri film Hong Kong.
ADVERTISEMENT
Pemeran Jaka di The Raid itu membocorkan tentang film terbarunya tersebut. Menurut Joe, film ini adalah sebuah film dengan genre thriller.
"Lagi syuting film Hong Kong dengan genre action thriller, tentang human traficing," kata Joe saat ditemui di acara pembukaan store Skechers di Senayan City Mall, Jumat (21/6).
Joe Taslim juga mengungkapkan kebanggaannya karena bisa terlibat dalam proyek tersebut. Film ini, kata Joe, bukan hanya sekadar tentang film laga, tapi juga mengangkat isu penting tentang perdagangan manusia.
"Tapi ya filmnya aku cukup bangga sama filmnya karena ada message penting, gak cuman film action-action-an tapi ada message penting human trafficing di Asia Tenggara," ungkap Joe.
Dalam film tersebut, Joe Taslim akan memerankan seorang jurnalis investigasi yang mencari kebenaran dan mengungkap realitas yang harus diketahui orang banyak.
ADVERTISEMENT
"Ini intinya kemanusiaan, di saat semua orang menutup mata ya jurnalis investigator mencoba ngasih tahu apa yang sebenarnya terjadi. Jadi kita gak boleh nutup mata," jelas Joe.
Joe Taslim di serial Warrior. Foto: HBO
Untuk mendalami perannya dengan baik, Joe mengaku banyak menonton film-film yang mengangkat kisah jurnalis investigasi. "Ngelihat gimana caranya mereka melakukan itu, apa yang buat mereka jadi berani," bebernya.
Sebelumnya dilaporkan Variety, Joe Taslim tengah terlibat dalam film yang diproduksi oleh Bill Kong, The Furious. Film thriller aksi berbahasa Inggris ini disutradarai oleh Tanigaki Kenji, seorang sutradara dan koreografer aksi terkemuka asal Jepang.
Film ini juga menampilkan pemain-pemain dari berbagai belahan Asia, selain Joe Taslim, Yang Enyu dan Yayan Ruhian dari Indonesia, ada juga Xie Miao dari Tiongkok, dan Jeeja Yanin dari Thailand.
ADVERTISEMENT
Film ini menjadi menarik karena merupakan proyek yang diproduksi oleh Hong Kong, bukan dibuat di Hong Kong. Edko Films milik Kong bertanggung jawab dalam pembiayaan dan produksi film ini. Sementara XYZ Films memproduksi dan menangani penjualan di seluruh dunia (kecuali Tiongkok, Hong Kong, dan Makau).
Skrip film ini ditulis oleh Mak Tin Shu, dengan produksi oleh Kong, Frank Hui, dan Shan Tam. Todd Brown dan Aram Tertzakian dari XYZ Films bertindak sebagai produser eksekutif.
Cerita The Furious mengisahkan tentang penculikan anak, di mana putri Konggu (diperankan oleh Xie), seorang pedagang biasa, diculik. Konggu memutuskan untuk menembus jaringan kriminal demi menyelamatkan putrinya dengan segala cara yang diperlukan.
Satu-satunya sekutunya adalah Navin (diperankan oleh Joe Taslim), seorang jurnalis yang tak kenal lelah. Kedua pria dari latar belakang yang berbeda ini harus belajar untuk saling percaya, berkolaborasi, dan menggunakan keterampilan bertarung mereka.
ADVERTISEMENT