Masih Dihujat Usai Mengaku Salah soal Konten Saipul Jamil, Gilang Dirga Murka

8 September 2021 15:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gilang Dirga. Foto: Instagram/gilangdirga
zoom-in-whitePerbesar
Gilang Dirga. Foto: Instagram/gilangdirga
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gilang Dirga tengah menjadi sorotan usai membuat konten bareng Saipul Jamil. Video yang sempat ditayangkan di kanal YouTube Adiez Gilang itu langsung mendapat beragam hujatan netizen.
ADVERTISEMENT
Terkait hal tersebut, Gilang akhirnya takedown video yang berisikan obrolannya bersama Saipul usai bebas dari penjara karena kasus pencabulan dan penyuapan.
Namun, apa yang dilakukan Gilang rupanya tak mengurangi hujatan netizen kepadanya. Ia pun akhirnya murka.
"SEBELUMNYA GUE MOHON MAAF SEBESAR2NYA ATAS NAMA GUE PRIBADI DAN TIM. SEJAK GUE TAKEDOWN VIDEO DENGAN SJ MASIH BANYAK YG NGATAIN GUE SERTA TIM DENGAN KALIMAT SEPERTI “K*NT*L” , “ANJ*NG”, DLL," ungkap Gilang Dirga di awal unggahannya, Rabu (8/9).
Gilang pun mengakui bahwa dirinya memang melakukan kesalahan dengan mengundang Saipul Jamil sebagai bintang tamu. Hanya saja, ia tak terima bila terus menerus dihujat.
"BEGINI, GUE MENYADARI KESALAHAN GUE DENGAN MENGUNDANG SJ. TAPI ENTAH KENAPA GUE GA TERIMA GUE DAN TIM DIKATAIN BEGITU," ungkapnya geram.
ADVERTISEMENT
"KAMI MEMANG TIDAK SEMPURNA, TAPI APAKAH BEGITU CARA MENGINGATKAN KESALAHAN SESEORANG," tambahnya.
Gilang Dirga di Sarinah, Thamrin, Jakarta (12/8). Foto: Ainul Qalbi/kumparan
Gilang yang tampak emosi pun langsung menantang para netizen yang terus menerus menghujat dirinya dan tim YouTube-nya untuk bertemu secara langsung.
"SEBAIKNYA KITA KETEMUAN AJA LANGSUNG BUAT NGOBROL , SILAHKAN KATAIN GUE LANGSUNG DIDEPAN MUKA GUE! GUE TUNGGU DI DM YA, NANTI KITA TENTUKAN JADWALNYA (MAAF CAPSLOCK GUE RUSAK 🙏)," pungkasnya.
Sebelumnya, momen kebebasan Saipul beberapa waktu lalu yang disambut bak seorang pahlawan berbuntut panjang. Ia mendapat kecaman banyak pihak karena dinilai tak layak disambut seperti itu mengingat Saipul adalah pelaku pedofilia.
Bahkan, petisi untuk memboikot Saipul Jamil dari seluruh tayangan televisi dan YouTube juga ramai dibicarakan.
ADVERTISEMENT