Polisi Sebut Pencuri Sudah Amati Toko Milik Ruben Onsu Sebelum Beraksi

18 Oktober 2022 9:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presenter Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (19/2). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Presenter Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (19/2). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Polisi menyebut pelaku pencurian di toko usaha milik presenter Ruben Onsu sudah melakukan persiapan matang sebelum melancarkan aksinya.
ADVERTISEMENT
Pelaku pencurian sudah mengamati toko usaha milik Ruben Onsu sehingga bisa dengan mudah melakukan aksinya.
“Terkait apa dia sudah mem-profilling TKP sebelumnya, iya betul dia yang menentukan waktu dan jam untuk melakukan tindak pidana tersebut," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kombes Irwandhy Idrus, di kantornya, Senin (17/10).
Setelah melakukan pemantauan, Irwandhy mengatakan, pelaku akhirnya bisa menentukan waktu yang tepat untuk melancarkan aksinya.
“Kenapa waktu yang dia pilih sangat tepat karena rentan waktu pagi-pagi buta, jadi dia mengetahui ini waktu rentan untuk sasaran tersebut sehingga tidak terpantau masyarakat,” tuturnya.
Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (12/2). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
Polisi sudah mengamankan tiga orang terkait kasus pencurian di toko usaha milik Ruben.
Ketiganya adalah seorang pelaku pencurian berinisial HA dan dua orang yang diduga penadah. Selain itu, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti.
ADVERTISEMENT
"Kami amankan satu buah dus Apple MacBook yang merupakan milik korban, invoice pembelian, dan satu unit Apple MacBook serta satu unit HP Samsung dan Vivo," ucap Irwandhy.
Ruben Onsu saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Senin, (3/2). Foto: Ronny
Polisi menangkap pelaku pencurian di toko usaha milik Ruben pada Kamis (14/10) lalu. Penangkapan dilakukan di Pisangan, Ciputat Timur.
Irwandhy mengatakan bukti yang diserahkan oleh pihak Ruben sangat membantu personel kepolisian dalam mencari pelaku.
Salah satu bukti tersebut adalah rekaman CCTV yang memperlihatkan dengan jelas wajah dan nomor kendaraan pelaku.
"Hasil identifikasi kendaraan dan pelaku yang melakukan, termasuk alat yang digunakan untuk melakukan," ujar Irwandhy.
Ruben Onsu di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (6/2). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan

Ruben Onsu Sempat Bertemu dengan Pelaku Pencurian

Setelah menangkap pelaku pencurian, polisi memanggil Ruben untuk dimintai keterangan sebagai saksi korban pada Senin (17/10).
ADVERTISEMENT
Ruben mengaku bahwa dirinya sempat bertemu dengan pelaku pencurian. Pria 39 tahun itu diminta untuk memastikan apakah dirinya mengenal atau tidak sang pelaku.
“Selebihnya, saya kembali lagi melengkapi data yang diminta kepolisian,” kata Ruben.