Polisi soal Kemungkinan Baim Wong Dijerat Pasal Laporan Palsu

3 Oktober 2022 16:33 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baim Wong. Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Baim Wong. Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Baim Wong dan istri, Paula Verhoeven, mendatangi Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (3/10). Keduanya datang untuk meminta maaf usai membuat konten prank lapor dugaan KDRT (kekerasan dalam rumah tangga).
ADVERTISEMENT
Plt. Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Febriman Sarlase memberi tanggapan terkait kedatangan Baim Wong dan Paula Verhoeven ke Polsek Kebayoran Lama. Ia menuturkan bahwa keduanya datang atas inisiatif sendiri.
"Ya, mungkin dari Baimnya ada niat baik meminta maaf, ya. Itu silakan saja, sah-sah saja," ujar Febriman saat ditemui di Polsek Kebayoran Lama.
Baim Wong di Kemendikbud. Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
Pihak Polsek Kebayoran Lama, menurut Febriman, menerima permintaan maaf Baim Wong dan Paula Verhoeven. Namun, keduanya dinilai tetap harus bertanggung jawab atas konten yang telah dibuat.
"(Permintaan maaf diterima) tapi tanpa mengesampingkan perbuatannya yang mencemarkan institusi kepolisian dengan membuat prank untuk konten pribadi di institusi," tutur Febriman.
Lantas, apakah Baim Wong dan Paula Verhoeven bisa terkena pasal terkait laporan palsu atas prank lapor dugaan KDRT yang mereka lakukan?
ADVERTISEMENT
"Laporan palsu tidak ada karena dia (Paula Verhoeven) belum bikin laporan dan ternyata Baim saat itu sudah masuk untuk bilang kalau ini prank," kata Febriman.
Baim Wong, di kawasan Veteran, Jakarta Selatan, Kamis (28/7). Foto: Giovanni/kumparan
Polisi menduga, Baim Wong membuat konten prank karena kasus dugaan KDRT Rizky Billar terhadap Lesti Kejora tengah viral. Namun, Febriman belum bisa menerangkan lebih lanjut mengenai pasal apa yang bisa diganjarkan pada Baim dan Paula.
"Karena Baim dan Paula ini publik figur, jadi diambil alih oleh Polres Jakarta Selatan. Nanti sore akan ada kabar dari Polres, entah dibikin LP atau apa, kita tunggu perkembangan sore hari ini," ujar Febriman.
Febriman berharap agar kejadian seperti ini tidak akan terulang lagi. Ia mengharapkan kesalahan Baim Wong dan Paula Verhoeven bisa menjadi contoh bagi banyak orang.
ADVERTISEMENT
"Semoga, dengan adanya kejadian ini, bisa membawa efek jera ke orang lain yang ingin membuat konten pribadi di institusi kepolisian," pungkas Febriman.