Raisa Siap Rilis Album Baru Pertengahan Tahun Ini

10 April 2021 17:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penampilan Raisa di JGTC Universitas Indonesia, Depok, Minggu (24/11).  Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan Raisa di JGTC Universitas Indonesia, Depok, Minggu (24/11). Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Sudah hampir lima tahun Raisa Andriana tak merilis album musik. Ya, penyanyi berusia 30 tahun tersebut terakhir meluncurkan album bertajuk Handmade pada 20 April 2016 lalu.
ADVERTISEMENT
Kini, Raisa siap untuk merilis album terbaru. Album yang belum diketahui judulnya itu bakal diluncurkan pada pertengahan tahun ini.
"Aku juga sudah enggak sabar lagi mau keluarin album. Tahun ini pastinya, we're gonna drop an album," ucapnya dalam jumpa pers virtual, Jumat (9/4).
Penyanyi Raisa beraksi membawakan sejumlah lagu hit nya saat tampil pada hari pertama Synchronize Fest 2019 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (4/10/2019). Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
"Pokoknya, enggak akan lama lagi. That's for sure. Enggak bulan ini. Ya, anggap aja pertengahan tahun," tambah Raisa.
Saat ini, album tersebut masih dalam tahap penggarapan. Prosesnya dimulai sejak tahun lalu.
"Makanya itu, blessing in disguise, tahun lalu adalah tahun di mana kita semua punya banyak waktu. Terus, kita juga punya banyak waktu untuk recharge di kehidupan pribadi kita karena, kan, kadang-kadang, kalau kita kerja terus, lebih pentingin professional life, kita juga enggak ada inspirasi lagi, kan," tutur Raisa.
ADVERTISEMENT
Ya, bagi Raisa, pandemi COVID-19 juga mendatangkan hal yang positif. Salah satunya adalah ia mendapat banyak inspirasi untuk berkarya alias menciptakan lagu.
Foto Raisa. Foto: Dok. Juni Records
Raisa belum bisa memastikan berapa lagu yang bakal dimuat dalam album terbarunya nanti. Yang jelas, hingga saat ini ia sudah merekam sekitar tujuh lagu.
"Belum tahu (akan ada berapa lagu di album terbaru). Tapi, kita, sih, sekarang sudah rekam sekitar tujuh atau delapan lagu, menuju 10 atau 12, I don't know," kata Raisa sembari tersenyum.
Menggarap lagu dan album di masa pandemi adalah pengalaman baru yang begitu seru bagi Raisa. Sebab, jika biasanya ia dan tim memproduksi karya di sela kesibukan tur, kini mereka bisa menyediakan waktu yang cukup panjang khusus untuk melakukan itu.
ADVERTISEMENT
"Kita benar-benar dedikasikan waktu panjang, dua minggu kita di studio, terus kayak ngantor. Pokoknya, setiap pagi datang, tulis lagu, pulang, besok lagi. Jadi, itu kayak menantang... Pokoknya pikiran-pikiran kreatif kita, tuh, tertantang banget untuk dikeluarin. Ini bagi aku dan produser, sih, pengalaman yang seru banget, ya. Aku rasa, kalau misal pengin bikin album lagi, aku bakal pakai metode ini lagi karena seru banget," pungkas Raisa.