Regina Poetiray Akan Jadi Santa Klaus di Natal Tahun Ini

20 Desember 2019 19:01 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi sekaligus vokalis Band Geisha, Regina Poetiray. Foto: Instagram @reginapoetiray.
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi sekaligus vokalis Band Geisha, Regina Poetiray. Foto: Instagram @reginapoetiray.
ADVERTISEMENT
Natal adalah salah satu perayaan yang paling dinanti oleh umat Nasrani di Indonesia dan seluruh dunia. Regina Poetiray, vokalis baru Geisha, adalah satu artis Indonesia yang siap untuk menyambut Natal pada 25 Desember mendatang.
ADVERTISEMENT
Menurut Regina, Natal tahun ini terasa berbeda dari sebelum-sebelumnya. Sebab, ada jadwal manggung yang cukup padat bersama Geisha jelang akhir tahun ini.
"Proyeknya Geisha nih banyak banget di akhir tahun. Aku juga diundang untuk datang ke beberapa ibadah gereja yang khusus untuk anak-anak muda," ucap Regina Poetiray ketika ditemui di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Jumat (20/12).
"Libur Natalku juga cepat banget nih tahun ini. Nanti baru libur itu tanggal 22 dan cuma 5 hari, enggak sampai seminggu," sambungnya.
Penyanyi sekaligus vokalis Band Geisha, Regina Poetiray. Foto: Instagram @reginapoetiray.
Karena itu, Regina ingin memanfaatkan libur Natal yang tergolong pendek itu bersama keluarga di Jakarta. Ia tidak akan pergi berjalan-jalan ke luar kota atau luar negeri bersama teman-teman.
Regina menceritakan sudah menyiapkan beberapa ritual khusus menyambut Natal. Salah satunya adalah ibadah bersama keluarga besar di malam Natal, 24 Desember.
ADVERTISEMENT
"Ada masak-masak juga, tapi aku enggak ikutan masaknya, tim hore aja, ha-ha-ha. Ada tukar kado juga, seru-seruan sama adik-adik, gitu lah," tuturnya.
Regina ‘Geisha'. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
Lantaran Regina saat ini sudah mulai meraih kesuksesan di industri musik bersama Geisha, banyak adik-adiknya yang mulai menagih kado Natal. Tidak ingin mengecewakan, Regina pun siap membagikan satu kado bak Santa Klaus yang baik hati.
"Ya, mungkin karena standar hidup akunya sudah lebih tinggi ya. Pokoknya nih, 2 hari dari sekarang aku mau pergi dan beli banyak kado buat adik-adik. Mungkin enggak ada budget khusus sih. Tapi, aku tahu lah apa yang mereka suka," kata Regina.
Namun, Regina juga tetap ingin dibelikan kado oleh kedua orang tuanya. Ia pun mau memberi tahu kado Natal apa yang diharapkan.
ADVERTISEMENT
"Dari sekarang aku sudah kode-kode sih. Ya, aku kan suka banget ya, sama sepatu. Jadi paling pengennya itu sih," imbuh Regina Poetiray.