Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Review dan Sinopsis Spiderhead, Film Terbaru Chris Hemsworth di Netflix
20 Juni 2022 11:17 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Spiderhead merupakan science fiction thriller karya sutradara Joseph Kosinski. Cerita ditulis Rhett Reese dan Paul Wernick dari cerita pendek berlatar dystopia berjudul Escape from Spiderhead karya George Saunders.
Steve Abnesti yang diperankan Chris Hemsworth diceritakan mengepalai sebuah Lapas di pulau terpencil. Lapas ini memberikan layanan premium bagi para narapidana sebagai timbal-balik atas kesediaan mereka menjadi objek eksperimen obat-obatan.
Nah, di situlah peran sentral dari Steve Abnesti dan asistennya Mark (Mark Paguio). Dia menguji beragam obat-obatan N-40 ke Jeff (Miles Teller) yang merupakan obat cinta. Ketika jeff disuntikkan obat tersebut, gairahnya langsung membuncah dan dia langsung jatuh cinta dengan lawan jenis yang juga jadi objek eksperimen tersebut.
Selain itu ada juga obat berbahaya bernama Darkenfloxx yang bikin objek mengalami kesakitan secara fisik dan mental. Dengan dosis tertentu, objek yang mendapat Darkenfloxx memiliki kecenderungan mengakhiri hidup.
ADVERTISEMENT
Steve Abnesti selalu bilang ke para napi yang menjadi objek bahwa mereka sedang terlibat dalam sebuah proyek untuk membuat dunia menjadi lebih baik. Tapi ternyata Steve Abnesti menyimpan tujuan terselubung.
Review Spiderhead
Spiderhead menawarkan ide menarik dengan landasan cerita yang mungkin saja bisa terjadi di dunia nyata. Para narapidana dengan beragam latar belakang dan masalah hukumnya adalah kandidat yang paling rentan dan mudah untuk diajak terlibat dalam sebuah eksperimen.
Joseph Kosinski memberikan backstory kepada karakter seperti Jeff dan Lizzy dengan masa lalu kelam masing-masing. Sehingga mereka punya alasan untuk melakukan penebusan atas dosa dan kesalahan masa lalu dengan eksperimen bersama Steve untuk membuat dunia menjadi lebih baik.
Tetapi durasi 107 menit film ini serasa kurang untuk memaksimalkan potensi ceritanya. Mungkin akan lebih menarik jika penonton diberikan sedikit cerita tentang asal usul penjara, atau teori konspirasi besar di balik eksperimen obat-obatan yang dilakukan Steve.
ADVERTISEMENT
Konflik antar karakter utama hanya muncul sepotong-sepotong tanpa klimaks. Beberapa kritikus juga memberikan rating yang tidak terlalu tinggi untuk film ini; 44 % di Rotten Tomattoes, dengan 34 % audience score dan 5,5/10 di IMDB.