Sal Priadi Akan Tampil Beda di Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

18 November 2021 21:38 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sal Priadi. Foto: Instagram / @__________saldi
zoom-in-whitePerbesar
Sal Priadi. Foto: Instagram / @__________saldi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sal Priadi memulai debut aktingnya melalui film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Di film itu, ia berperan sebagai Tokek, sahabat dari sang tokoh utama, Ajo Kawir.
ADVERTISEMENT
Menurut Sal Priadi, para penggemar akan cukup terkejut melihat dirinya di film. Sebab, ia akan tampil sebagai sosok yang jarang terlihat publik.
"Mungkin mereka enggak akan nemuin gue yang pake sendal jepit dan celana pendek di atas panggung. Di sini kan seperti itu. Terus, ini setting '80-an dengan bahasa yang kaku. Ya, walaupun dalam penulisan lirik gue juga puitis," ungkap Sal Priadi saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (17/11).
Sal Priadi. Foto: Instagram / @sarahdeshita
"Tapi hal yang mungkin enggak ditemukan saat gue nyanyi adalah di sini gue ada di zona waktu '80-an. Sudah gitu kan secara musik dan secara film beda," sambungnya.
Sal Priadi juga menjelaskan tentang prosesnya dalam membangun chemistry dengan Marthino Lio, pemeran Ajo Kawir. Sal mengaku, ia baru mengenal Lio saat melakukan casting.
ADVERTISEMENT
"Gue enggak pernah membayangkan orangnya kayak bagaimana, enggak pernah tahu dia kayak apa, tapi saat kenal kita bisa masuk ke obrolan-obrolan yang dalam. Dia langsung membuka pembicaraan yang dalam dan kita bisa membuka diri untuk komunikasi mendalam," tuturnya.
Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Foto: Palari Films
Bukan cuma bisa dengan seru membangun chemistry, Sal juga mengakui bahwa Lio banyak membantunya dalam berakting. Ada banyak ilmu yang ia dapatkan dari aktor berusia 32 tahun itu.
"Di set dia kayak ngasih moral support sebesar itu. Dia tanya bagaimana kondisi gue, dia memberi gue saran. Tapi, tetap sesuai porsinya dan dia enggak mau overlap juga," kata Sal Priadi.
Hebatnya, baru satu kali main film, Sal Priadi sudah diganjar penghargaan di ajang festival internasional. Untuk hal itu, ia sangat berterima kasih pada semua pemain dan kru serta sutradara, karena bisa memberinya film yang hebat.
Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Foto: Palari Films
"Enggak nyangka banget bisa sampai menang di Locarno. Terus, gue ngobrol juga sama Mas Edwin dan katanya masih keliling festival terus sampai sekarang. Ya, ini sesuatu yang gue enggak pernah tahu dan nyangka. Mudah-mudahan deh ini jadi langkah yang bagus," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Selain Sal Priadi dan Marthino Lio, film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas juga menghadirkan oleh Ladya Cheryl, Christine Hakim, dan Ratu Felisha.
Film ini merupakan adaptasi dari novel karya Eka Kurniawan. Rencananya, film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas siap rilis di bioskop pada 2 Desember mendatang.