Sharena Delon

Sharena Delon Berbagi Kiat untuk Para Ibu dalam Hadapi Tantangan saat Pandemi

22 Desember 2020 17:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sharena Foto: Instagram @mrssharena
zoom-in-whitePerbesar
Sharena Foto: Instagram @mrssharena
ADVERTISEMENT
Artis Sharena Delon menjadi salah satu bintang tamu dalam acara My Mom My Inspiration 2020 yang digelar kumparan. Ia berbagi kiat untuk para ibu dalam menghadapi tantangan saat pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Sebagai seorang ibu, Sharena Delon mengalami banyak tantangan saat pandemi COVID-19. Setidaknya, ada dua hal yang menjadi tantangan utama bagi perempuan 37 tahun ini.
"Jadi, kalau buat aku the biggest challenge di masa pandemi ini adalah management waktu yang baru, sama bagaimana caranya agar kita bisa lebih kreatif untuk mengatasi kejenuhan anak-anak yang sekarang ter-contain di rumah aja. Jadi, bagaimana caranya kita menjaga mental di keluarga," kata Sharena Delon, Selasa (22/12).
Sharena Delon Foto: Munady Widjaja
Menurut Sharena Delon, sangat wajar jika para ibu merasa kelimpungan saat pandemi. Pemain film Perahu Kertas ini sempat menjadi sangat paranoid saat pertama kali tahu COVID-19 masuk ke Indonesia. Namun, ia akhirnya menemukan siasat untuk menjaga mentalnya agar tidak stres.
ADVERTISEMENT
"Aku itu masalah protokol kesehatan di rumah itu saklek banget, ketat banget, ya. Jadi, semua harus bersih, termasuk barang-barang yang masuk ke rumah," tuturnya.
Namun, bagi sebagian ibu, menjaga protokol kesehatan saja tidak cukup untuk membuat hati tenang. Sharena menyadari hal itu dan ia pun memberi wejangan yang diharapkan bisa dipahami oleh para ibu.
"Buat aku, intinya adalah kita sudah berusaha yang terbaik dan selama kita sudah mengikuti insting kita as a mother, kalian udah doing great, kok. Memang being a mother itu not easy, semua pasti heboh, mau yang with help or without help," kata Sharena Delon.
"Jadi, nikmatin aja prosesnya. Pokoknya, gimana caranya kita harus tetap waras dan bahagia dengan cara kita masing-masing. Karena, saat ibu bahagia, pasti anak-anak juga menjadi lebih tenang," sambungnya.
Sharena Delon, My Mom My Inspiration Foto: kumparan
Selain itu, Sharena berharap agar para ibu tidak sering membanding-bandingkan kehidupannya sendiri dengan yang dimiliki orang lain melalui media sosial. Sebab, ia percaya semua orang, bahkan figur publik sekalipun, pasti punya berbagai masalah dalam hidup.
ADVERTISEMENT
"Kita enggak pernah bisa tahu hidup seseorang hanya dari social media dia aja. Aku sendiri di IG hanya membagikan sedikit porsi dari hidupku yang ingin aku perlihatkan pada dunia. I'm not perfect, nobody perfect, dan semua orang punya porsi masing-masing. Jadi, kalau melihat sekeliling kita dan membandingkan hidup kita dan orang lain, baik di dunia nyata atau medsos, ya, ambil baiknya, buang buruknya aja," ujarnya.
Ketimbang membanding-bandingkan kehidupan pribadi dengan orang lain, Sharena Delon merasa ada hal yang lebih baik untuk dilakukan para ibu, yakni saling berbagi dan membantu satu sama lain.
"Aku juga masih belajar, kok, sama followers-ku. Aku juga masih banyak kekurangannya. It's okay kalau kita being human, karena memang seperti itu. Jadi, sesama ibu itu harus saling menguatkan juga, ya," ucap Sharena Delon.
ADVERTISEMENT
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten