Tayang di California Selatan, Film KKN di Desa Penari Sita Perhatian

30 September 2022 15:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Poster Film KKN di Desa Penari Foto: dok. IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Poster Film KKN di Desa Penari Foto: dok. IMDb
ADVERTISEMENT
Setelah menjadi film terlaris di Indonesia dengan perolehan 9,2 juta penonton, KKN di Desa Penari ditayangkan di Amerika Serikat. Di Regal Edwards Imax yang berlokasi di Ontario, California Selatan, salah satunya.
ADVERTISEMENT
Kehadiran film KKN di Desa Penari ini menyita perhatian serta mendapat sambutan yang meriah dari masyarakat dan diaspora Indonesia yang bermukim di wilayah California Selatan. Tak sedikit dari mereka yang penasaran dan menanti kehadiran film tersebut.
"Saya senang sekali akhirnya dapat ikut nonton film KKN di Desa Penari di sini. Bangga pokoknya film Indonesia bisa tayang di Amerika Serikat, apalagi film ini juga memang sangat laris di Indonesia. Keren, pokoknya," ujar Hidayat, salah satu penonton film KKN di Desa Penari di Ontario, California Selatan, seperti dikutip dari siaran pers yang diterima kumparan.
Keluarga besar KJRI Los Angeles menonton film KKN di Desa Penari di Regal Edwards Imax di Ontario, California Selatan. Foto: Dok. KJRI Los Angeles
Tidak mau ketinggalan, keluarga besar KJRI Los Angeles juga ikut datang ke Ontario untuk menonton film KKN di Desa Penari. Konsul Jenderal RI Saud P. Krisnawan dan Dyah Krisnawan pun turut serta.
ADVERTISEMENT
"Saya merasa bangga salah satu karya terbaik anak bangsa bisa mewarnai layar lebar California dan ternyata tidak kalah seram dan keren dibanding dengan film asing lainnya," ujar Saud P. Krisnawan.
Film KKN di Desa Penari tayang di Bioskop Regal Edwards Ontario Palace pada 23 hingga 29 September.
"Harapannya, semoga dengan hadirnya film KKN di desa penari ini menjadi langkah awal dan pembuka jalan bagi industri perfilman di tanah air untuk merambah pasar Hollywood," pungkas Saud P. Krisnawan.
Film KKN di Desa Penari Foto: IMDb
Mengilas balik, film KKN di Desa Penari berawal dari thread yang viral pada 2019 di Twitter. Thread tersebut dibuat oleh pemilik akun Twitter @SimpleM81378532 alias Simple Man.
Simple Man, dalam thread itu, mengisahkan enam mahasiswa, yakni Widya, Nur, Ayu, Wahyu, Bima dan Anton, yang melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat atau Kuliah Kerja Nyata (KKN) di desa terpencil di Jawa Timur. Selama KKN di desa tersebut, berbagai kejadian mistis mencekam dan menegangkan menghantui mereka.
ADVERTISEMENT
Awalnya, film KKN di Desa Penari dijadwalkan dirilis pada Maret 2020. Namun, pandemi COVID-19 membuat penayangan film tersebut tertunda hingga dua tahun.
Film KKN di Desa Penari disutradarai oleh Awi Suryadi. Selain Tissa Biani, film itu dibintangi oleh Adinda Thomas, Aghniny Haque, Achmad Megantara, Calvin Jeremy, dan Fajar Nugraha.