news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

5 Drama Korea yang Dibintangi Park So Dam, Crimson Moon sampai Record of Youth

8 September 2020 17:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktris Korea Selatan, Park So Dam. Foto: Instagram/@sodam_park_0908
zoom-in-whitePerbesar
Aktris Korea Selatan, Park So Dam. Foto: Instagram/@sodam_park_0908
ADVERTISEMENT
Park So Dam adalah aktris Korea Selatan yang punya dua sisi. Di film, dia bisa tampil dengan karakter misterius seperti di The Silenced dan Parasite.
ADVERTISEMENT
Sedangkan, di drama Korea dia berakting dengan wajah polos dan imut.
Tapi sepanjang kariernya, Park So Dam lebih banyak main di film dan hanya membintangi lima drama. Apa saja, ya?

Rekomendasi drama Korea yang dibintangi Park So Dam

Crimson Moon

Park So Dam mengawali kariernya di Crimson Moon pada 2013 sebagai Putri Hwawan. Drama pendek ini mengisahkan Pangeran Sado yang hidupnya makin buruk karena kegilaannya sendiri, dan intrik dengan ayahnya, Raja Yeongjo.

Because This is My First Time

Setelah Crimson Moon, Park So Dam kembali main di My First Time memerankan Han Song Yi. Drama ini dia bintangi bareng Minho SHINee, Kim Min Jae, sampai Lee Yi Kyung.
Ceritanya berpusat pada enam anak muda yang menjalin pertemanan dan sering kumpul di sebuah atap. Keenamnya punya masalah masing-masing dan di antaranya saling menyukai.
ADVERTISEMENT
Pada 2019, drama ini di-remake oleh Netflix dengan judul My First First Love yang dibintangi Ji Soo, Chaeyeon DIA, dan Jinyoung B1A4.

A Beautiful Mind

Terinspirasi dari novel gotik Mary Shelley, Frankenstein, drama ini menceritakan ahli bedah saraf bernama Lee Young Oh (Jang Hyuk). Sementara, Park So Dam memainkan tokoh polisi lalu lintas bernama Gye Jin Sung yang berprinsip, jujur, lugas, dan taat peraturan.

Cinderella with Four Knights

Hidup Eun Ha Won (Park So Dam) bisa dibilang seperti Cinderella. Dia enggak dekat dengan ayahnya dan diperlakukan buruk oleh ibu dan saudara tirinya.
Nasib membuat Eun Ha harus tinggal di rumah Sky House, yang berisi tiga cowok keturunan konglomerat. Ia diharapkan bisa mengubah tiga cowok tersebut, di bawah asuhan bodyguard yang banyak membantunya.
ADVERTISEMENT

Record of Youth

Hampir lima tahun absen dari drama Korea, Park So Dam comeback di Record of Youth yang dia bintangi bareng Park Bo Gum dan Byeon Woo Seok. Serial ini tayang pertama pada 7 September 2020, dengan rating episode perdana sebesar 8,7 persen.
Record of Youth mengisahkan orang-orang yang berjuang mencapai impian dan menemukan cinta, di tengah kenyataan pahit industri modeling. Park So Dam berperan sebagai Ahn Jung Ha, penata rias bercita-cita tinggi nge-fan sama model Sa Hye Joon (Park Bo Gum).
Laporan: Thahira