Drama Korea Juni 2021: The Penthouse 3, Nevertheless, sampai Hospital Playlist 2

3 Juni 2021 16:43 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Drama Korea Juni 2021 dok SBS drama, TVN drama, dan JTBC drama
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea Juni 2021 dok SBS drama, TVN drama, dan JTBC drama
ADVERTISEMENT
Di Juni ini, ada banyak drama Korea yang dibintangi aktor dan aktris populer, siap kembali dengan musim terbaru. Seperti The Penthouse, Hospital Playlist, dan Voice.
ADVERTISEMENT
Ada pula drama-drama baru, lho, seperti Nevertheless dan Monthly Magazine Home. Selengkapnya simak di bawah ini, yuk!

The Penthouse 3

The Penthouse 3 tayang pada 4 Juni 2021. SBS baru saja membocorkan beberapa adegan yang menampilkan foto dari Oh Yoon Hee (Eugene), Chun Seo Jin (Kim So Yeon), Shim Soo Ryun (Lee Ji Ah), dan Joo Dan Te (Uhm Ki Joon) dalam The Penthouse 3.
Oh Yoon Hee dan Chun Seo Jin dalam suasana berbeda, dan mengisyaratkan ada sejumlah kejutan di episode perdana.
Oh Yoon Hee berjalan menyusuri lorong dengan seragam penjaranya. Dia berdiri di bawah sinar matahari yang menyilaukan, dan berhenti di depan sel seseorang.
Chun Seo Jin juga berseragam penjara, tapi dia duduk bersila di ruangan mewah yang dipenuhi lilin, tanaman besar, dan sofa yang nyaman.
ADVERTISEMENT
Keseruan apa yang akan terjadi di musim terbaru nanti?

Blue Spring from The Distance

KBS akan menayangkan drama terbarunya yang dibintangi oleh Park Ji Hoon, Kang Min Ah, dan Bae In Hyuk. Kisahnya tentang seorang laki-laki kaya raya dan jatuh cinta dengan seorang perempuan yang senang berkelahi.
Park Ji Hoon akan berperan sebagai Yeo Joon, seorang mahasiswa tampan yang kaya raya sejak lahir tapi tidak memiliki kasih sayang dari keluarganya.
Di kampusnya ia bertemu dengan So Bin, yang diperankan oleh Kang Min Ah, seorang mahasiswi yang tinggal bersama ayahnya setelah perceraian orang tuanya.
Nantinya akan muncul cinta segitiga di antara mereka dan Soo Hyun yang diperankan oleh Bae In Hyuk, seorang mahasiswa yang bekerja keras untuk mendukung keluarganya. Drama ini tayang di KBS2 pada 14 Juni 2021.
ADVERTISEMENT

Monthly Magazine Home

Drama Korea terbaru dari JTBC ini dibintangi oleh Jung So Min dan Kim Ji Suk dengan cerita yang romantis.
Menceritakan tentang Na Young Won seorang editor majalah Monthly House, yang masih harus menyewa rumah meskipun sudah 10 tahun bekerja. Dia merawat rumah itu seolah-olah miliknya.
Suatu hari ia mendapatkan pemilik rumah baru yaitu CEO dari Monthly House, Yoo Jae Sung. Jae Sung awalnya hidup miskin tapi bisa menjadi kaya melalui usaha real estate.
Young Won berharap untuk bisa membeli rumahnya dari Jae Sung, yang hanya melihat rumah itu sebagai cara lain untuk meningkatkan kekayaannya. Drama ini tayang di JTBC mulai 16 Juni 2021.

Hospital Playlist 2

ADVERTISEMENT
Salah satu drama Korea terpopuler tahun lalu ini akan kembali dengan musim keduanya. Hospital Playlist 2 melanjutkan cerita persahabatan kelima dokter, cerita cintanya, dan pasien-pasien baru di rumah sakit.
Para dokter akan menghadapi situasi hidup atau mati di tempat kerjanya, sambil mempertahankan persahabatan dan band yang mereka bentuk bersama.
Drama yang dibintangi oleh Jo Jung Sook, Yoo Yeon Seok, Jung Kyung Ho, Kim Dae Myung, dan Jeon Mi Do ini tayang pada 17 Juni 2021.

Nevertheless

Drama terbaru yang diadaptasi dari webtoon ini akan tayang di JTBC pada 19 Juni 2021.
Nevertheless memasangkan Song Kang dan Han Seo Hee. Song Kang berperan sebagai Park Jae Eon, seorang mahasiswa seni yang tidak punya keinginan untuk mencari hal-hal romantis.
ADVERTISEMENT
Tapi hubungannya dengan Yoon Na Bi yang diperankan oleh Han Seo Hee, membuatnya berubah.
Na Bi yang awalnya menutup hati karena diselingkuhi oleh mantannya, juga bakal berubah saat bertemu Jae Eon.

Voice 4

Setelah satu tahun, drama ini akhirnya kembali dengan musim terbaru. Lee Ha Na akan tetap berperan sebagai Kang Kwon Joo, seorang pemimpin pusat panggilan darurat 112 yang menggunakan indra pendengarannya untuk melawan kejahatan.
Di Voice 4, dia akan berpasangan dengan Song Seung Heon yang berperan sebagai Derek Jo, seorang detektif dari LAPD (Los Angeles Police Department).
Mereka akan seorang pembunuh berantai yang juga memiliki kemampuan pendengaran khusus. Drama ini tayang di TvN pada 19 Juni 2021.
ADVERTISEMENT

So Not Worth It

Drama ini merupakan sitkom Korea Selatan pertama yang ada di Netflix, dan tayang mulai 18 Juni 2021.
So Not Worth It menceritakan sekelompok mahasiswa global yang tinggal bersama di asrama universitas di Seoul.
Perbedaan budaya akan dimunculkan di drama ini ditambah dengan adegan-adegan lucu. Beberapa pemerannya adalah anggota grup K-Pop, seperti Young Jae GOT7, Minne (G)-IDLE, Park Se Wan, Han Hyun Min, hingga Joakim.
Laporan: Afifa Inak