Drama Korea yang Tayang di Desember, True Beauty sampai Sweet Home

30 November 2020 11:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Drama Korea yang Tayang di Desember Foto: IG kakaotv.official, tvndrama.official
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea yang Tayang di Desember Foto: IG kakaotv.official, tvndrama.official
ADVERTISEMENT
Drama Korea bergenre komedi, romansa, misteri, sampai slice of life siap tayang di akhir tahun. Banyak bintang ternama yang membintangi drama di Desember ini, lho.
ADVERTISEMENT
Ada drama apa saja, ya? Yuk, simak di bawah ini!

If I Cheat, I Die

Kang Yeo Joo (Cho Yeo Jeong) merupakan penulis dari novel-novel kriminal best seller. Tapi karena pekerjaannya ini, dia terus memikirkan metode-metode pembunuhan mengerikan untuk bahan tulisannya.
Suaminya Han Woo Sung (Go Joon) adalah pengacara perceraian yang penyayang. Tapi suatu hari, secara misterius ia menulis memo untuk Yeo Joo bertuliskan, "Jika aku selingkuh, aku mati".
Drama ini akan tayang di KBS menggantikan Do Do Sol Sol La La Sol, mulai 2 Desember 2020 tiap Rabu dan Kamis.

City Couple’s Way of Love

Banyak yang sudah menunggu-nunggu kisah cinta Ji Chang Wook dan Kim Ji Won di City Couple’s Way of Love. Di drama ini Ji Chang Wook berperan sebagai Park Jae Won, arsitek yang jatuh cinta dengan sosok cewek 'camera stealer' setelah pertemuan mereka setahun lalu.
ADVERTISEMENT
Sementara Kim Ji Won berperan sebagai Lee Eun Oh, freelance marketer yang menciptakan alter ego rahasia secara impulsif untuk seseorang. Tapi, justru diri aslinya yang berakhir jatuh cinta kepada orang itu.
City Couple’s Way of Love akan rilis pada 8 Desember 2020, tiap Selasa dan Jumat di Kakao TV dan Netflix.

True Beauty

Banyak alasan drama ini sudah dinantikan banyak orang. Di antaranya karena dibintangi Cha Eun Woo Astro dan diangkat dari webtoon hits berjudul sama karya Yaongyi.
True Beauty menceritakan Park Ju Gyeong (Moon Ga Young) yang jadi cantik berkat bakat make up-nya. Sebab, kekhawatiran terbesar dia adalah bagaimana pendapat orang kalau tahu wajah aslinya tanpa riasan.
ADVERTISEMENT
Ketakutan Ju Gyeong jadi nyata saat Lee Suho (Cha Eun Woo) dan Han Seo Joon (Hwang In Yeob) memergokinya saat lagi enggak pakai make up. Tapi, mereka justru menyukai itu dan membuat Ju Gyeong bingung harus memilih di antara keduanya.
True Beauty dijadwalkan tayang mulai 9 Desember 2020 tiap Rabu dan Kamis di tvN.

Hush

Hush merupakan office drama yang menceritakan kesulitan sehari-hari, masalah, dan dilema yang dihadapi para jurnalis koran serta pegawai lainnya di kantor. Salah satunya Han Joo Hyuk (Hwang Jung Min), reporter yang awalnya menjunjung keadilan tapi sekarang ada di antara idealisme dan pragmatisme.
Ada juga Lee Ji Soo (Yoona SNSD), reporter magang yang punya karakter kuat dan terinspirasi Han Joo Hyuk untuk jadi jurnalis yang sesungguhnya.
ADVERTISEMENT
Syuting Hush baru-baru ini ditunda akibat COVID-19, namun drama ini dijadwalkan tayang perdana pada 11 Desember 2020 di JTBC.

Queen Chorin

Drama saeguk bergenre fantasi komedi ini mengisahkan seorang pria dari zaman modern, yang jiwanya terperangkap dalam tubuh ratu Kim So Yong (Shin Hye Sun) dari Dinasti Joseon.
Akibatnya, pria itu harus beradaptasi dengan kehidupan baru dan orang-orang di kerajaan. Di antaranya Raja Cheoljong (Kim Jung Hyun) yang lembut dan santai di luar tetapi galak di dalam, dan Ratu Sunwon (Bae Jong Ok) sebagai pemegang kekuasaan kerajaan sebenarnya.
Queen Chorin akan menggantikan Start Up dan dijadwalkan tayang mulai 12 Desember 2020 tiap Sabtu dan Minggu di tvN.
ADVERTISEMENT

Run On

Run On mengisahkan Im Siwan, Shin Se Kyung, Sooyoung SNSD, dan Kang Tae Oh yang masing-masing punya kehidupan berbeda. Tapi sejak bertemu dan saling mengerti, mereka jatuh cinta dengan satu sama lain.
Im Siwan berperan sebagai Ki Sun Kyum, atlet nasional di bidang lari jarak pendek yang pensiun akibat suatu peristiwa. Sejak bertemu Oh Mi Joo (Shin Se Kyung), matanya terbuka untuk melihat dunia baru.
Sementara, Sooyoung SNSD memainkan CEO agensi olahraga bernama Seo Dan Ah, yang pandangan hidupnya berubah sejak bertemu mahasiswa seni Lee Young Hwa (Kang Tae Oh). Run On dijadwalkan tayang mulai 16 Desember 2020 tiap Rabu dan Kamis di JTBC.

Sweet Home

ADVERTISEMENT
Sweet Home merupakan adaptasi webtoon hits karya Kim Kan Bi & Hwang Young Chan yang berjudul sama. Drama ini berpusat pada Cha Hyeon Su (Song Kang), remaja SMA penyendiri yang pindah ke apartemen baru bernama Green Home setelah mengalami kejadian tragis.
Tapi kehidupannya yang tenang mulai terganggu insiden-insiden aneh di Green Home. Orang-orang di sekitarnya tiba-tiba berubah menjadi monster yang mewakilkan hasrat terpendam masing-masing orang. Hyeon Su harus menghadapi serangkaian situasi agar bisa keluar dan menyelamatkan penghuni lainnya.
Sweet Home turut dibintangi Lee Jin Wook, Lee Si Young, sampai Lee Do Hyun, dan akan tayang pada 18 Desember 2020 di Netflix.

Secret Royal Inspector

Sung Yi Kyum (L Infinite) adalah seorang inspektur rahasia kerajaan baru yang ditunjuk Raja Joseon. Ia harus menyamar untuk membawa keadilan, mengungkap korupsi, dan menyelesaikan masalah rakyat.
ADVERTISEMENT
Misi ini ia lakukan bareng pembantunya Park Chun Sam (Lee Yi Kyung) dan inspektur rahasia Hong Da In (Kwon Na Ra). Tapi di tengah misinya ini, ia juga harus menghadapi Sung Yi Beom (Lee Tae-Hwan), adik tiri yang selalu melawannya.
Secret Royal Inspector dijadwalkan tayang 21 Desember 2020 tiap Senin dan Kamis di KBS.
Laporan: Thahira