Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
G-Dragon Dikabarkan Bakal Tampil di MAMA Awards 2024 Bareng Taeyang dan Daesung
8 November 2024 22:12 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tentu saja, kabar ini sangat dinantikan para VIP—sebutan untuk penggemar BIGBANG —yang telah menantikan penampilan idola mereka setelah sekian lama.
Kabar ini mencuat setelah muncul laporan eksklusif dari outlet media Korea Selatan. G-Dragon dikabarkan akan membawakan single barunya yang berjudul Power di panggung 'MAMA Awards 2024'.
Pemilik nama asli Kwon Ji-yong dikabarkan akan tampil pada hari ke-3 MAMA Awards 2024 yang diadakan di Kyocera Dome di Osaka, Jepang. Dalam penampilan tersebut, G-Dragon disebut-sebut akan membawakan Power bersama Taeyang dan Daesung.
Tentu saja penampilan tersebut akan menandai perilisan musik pertama mereka sebagai trio, setelah kejutan singkat yang mereka tampilkan dalam konser Taeyang bertajuk The Light Year pada September lalu.
ADVERTISEMENT
Meski kabar ini telah tersebar, pihak manajemen Galaxy Corporation belum memberikan konfirmasi pasti terkait kehadiran G-Dragon di ajang penghargaan tersebut.
"Saat ini belum ada yang dikonfirmasi mengenai penampilan G-Dragon di 'MAMA Awards 2024'," kata perwakilan agensi dikutip dari Allkpop, Jumat (8/11).
Ajang penghargaan musik bergengsi di Korea Selatan, MAMA Awards atau Mnet Asian Music Awards tahun ini akan digelar di selama tiga hari di dua lokasi yang berbeda, yaitu di Dolby Theatre di Los Angeles, California pada tanggal 21 November, dan Kyocera Dome di Osaka, Jepang pada tanggal 22 dan 23 November 2024.