Gong Myung Resmi Bergabung dengan Saram Entertainment

1 April 2020 12:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gong Myung. Foto: Facebook/Fantagio
zoom-in-whitePerbesar
Gong Myung. Foto: Facebook/Fantagio
ADVERTISEMENT
Usai kontraknya dengan agensi Fantagio berakhir, aktor Gong Myung akhirnya bergabung dengan Saram Entertainment. Hal ini dikonfirmasi agensi barunya, Rabu (01/04).
ADVERTISEMENT
"Gong Myung adalah aktor yang memiliki kemampuan akting dan kualitas seorang bintang. Kami akan memberikan dukungan penuh pada Gong Myung," ungkap Saram Entertainment seperti dilansir Soompi.
"Ia telah membuktikan potensi tanpa batas lewat variasi daya tarik, dan menampilkan kemampuannya sebagai aktor," tambah agensi.
Selama berkarier, Gong Myung telah meraih popularitas dari sejumlah serial drama dan film yang ia bintangi, seperti The Bride of Habaek, Revolutionary Love, Be Melodramatic, dan Extreme Job. Ia juga tampil dalam variety show We Got Married, berpasangan dengan aktris Jung Hye Sung.
Saram Entertainment merupakan agensi yang menaungi sejumlah selebriti ternama. Di antaranya Lee Je Hoon, Honey Lee, Jo Jin Woong, Yoon Kye Sang, dan Sooyoung SNSD.
ADVERTISEMENT
Agensi Gong Myung sebelumnya, Fantagio, juga telah mengkonfirmasi bahwa kelima member grup aktor 5urprise termasuk Gong Myung, resmi meninggalkan agensi tersebut usai kontrak mereka habis pada Selasa (31/03).
"Setelah berdiskusi dengan para aktor terkait masa kadaluarsa kontrak, kami telah memutuskan untuk menghargai pendapat satu sama lain, dan berpisah jalan," jelas Fantagio, Rabu (01/04).
Empat anggota lain yakni Seo Kang Joon, Kang Tae Oh, Lee Tae Hwan, dan Yoo Il sebelumnya dikabarkan akan bergabung di agensi yang baru dibangun, bersama sejumlah staf yang turut meninggalkan Fantagio.
Laporan: Thahira