Hadapi Persaingan Ketat, Monsta X Pantang Menyerah

27 Maret 2018 13:50 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Monsta X (Foto: Facebook.com/@OfficialMonstaX)
zoom-in-whitePerbesar
Monsta X (Foto: Facebook.com/@OfficialMonstaX)
ADVERTISEMENT
Persaingan di dunia K-Pop memang tanpa ampun. Begitu banyak idola bertalenta yang memperebutkan posisi puncak setiap harinya, membuat persaingan terasa begitu tanpa jeda.
ADVERTISEMENT
Hal ini dirasakan juga oleh boyband besutan Starship Entertainment, Monsta X. Boyband ini baru saja membicarakan soal persaingan dalam konferensi pers untuk mini album terbaru 'The Connect' di daerah Seoul, Korea Selatan, pada Senin (26/3).
Monsta X mengawali karier mereka di industri K-Pop pada 2015, setelah lulus dari ajang pencarian bakat 'No Mercy'. Usai menjalani persaingan yang begitu ketat dalam acara itu, grup beranggotakan tujuh orang ini pun memiliki kepercayaan diri untuk meraih kesuksesan di industri K-Pop. Namun, hal ini tidak bisa diraih secara instan.
"Aku memiliki ekspektasi yang tinggi sebelum kami debut. Aku pikir kami akan meraih posisi no. 1 di semua tempat. Rupanya, hal itu begitu sulit diwujudkan," ujar Wonho 'Monsta X', seperti dikutip dari Yonhap News.
ADVERTISEMENT
Senada dengan Wonho yang merasakan ketatnya persaingan industri K-Pop, anggota Monsta X lainnya Kihyun mencoba memandang positif masa depan Monsta X.
"Kami meraih popularitas secara perlahan tapi pasti. Masih ada banyak anak tangga yang harus kami lalui," ujar pria kelahiran 1993 itu.
Kihyun juga mengatakan bahwa hal ini menjadi motivasi bagi Monsta X untuk jadi semakin berkembang.
Sementara itu sang leader, Shownu, mengatakan bahwa mereka bangga karena telah bekerja keras selama tiga tahun berakhir.
Boyband ini juga percaya bahwa mereka telah menggunakan tiga tahun terakhir sebagai periode untuk mengembangkan kreativitas. Rapper Jooheon mengatakan bahwa perlahan-lahan, grup pelantun 'Dramarama' dan 'Hero' ini menemukan warna mereka sendiri.
"Kami berharap dapat menunjukkan energi powerful kami, bersama hati kami yang hangat kepada para penggemar," sebut pria kelahiran 1994 itu.
ADVERTISEMENT
Senin kemarin, Monsta X baru saja merilis mini album keenam yang berjudul 'The Connect'. Karya ini merupakan kelanjutan dari mini album 'The Code' yang dirilis pada November 2017.
Kali ini, mereka akan melakukan promosi di Korea Selatan melalui lagu andalan berjudul 'Jealousy', sebuah musik bergaya R&B tahun 90-an. Setelahnya, Shownu cs berencana untuk kembali menggelar konser di Eropa tahun ini.