Ji Chang Wook Bercerita soal Pengalaman Menjalani Wamil

16 Mei 2019 13:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook. Foto: Glorious Entertainment
zoom-in-whitePerbesar
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook. Foto: Glorious Entertainment
ADVERTISEMENT
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook, yang baru menyelesaikan wajib militer pada akhir April lalu, bercerita tentang pengalamannya di sana. Hal ini dia ungkapkan dalam siaran di aplikasi V Live pada Kamis (15/5).
ADVERTISEMENT
Dalam siaran V Live tersebut, Ji Chang Wook awalnya menceritakan kegiatannya setelah keluar dari militer. Dia mengaku kini sedang mengerjakan berbagai hal, dan juga mempersiapkan proyek drama terbarunya, yakni 'Melt Me'. Sang aktor mengatakan, akan segera melakukan syuting untuk drama produksi tvN tersebut.
"(Drama) ini tentang manusia beku, dan aku pikir itu akan sangat menarik," ungkapnya.
Berbicara soal wajib militer, Ji Chang Wook lalu menceritakan pengalamannya saat melaksanakan tugas negara tersebut. Dia berkata pernah tidak tidur dan mandi selama lima hari berturut-turut, karena harus melakukan pelatihan lapangan pertamanya di daerah Cheorwon.
"Itu (pelatihan yang) sulit, tapi menyenangkan," katanya.
Para penggemar pun berkomentar dengan mengucapkan terima kasih karena aktor tersebut telah menjaga wajahnya dengan baik selama tugas militer.
ADVERTISEMENT
"Aku melakukan yang terbaik (untuk melindungi wajah), tetapi efek waktu tidak bisa dihindari. Aku akan bekerja keras untuk mempertahankan penampilanku dan melindungi wajahku dengan lebih baik," ujar Ji Chang Wook kepada para penggemarnya.
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook. Foto: Glorious Entertainment
Ji Chang Wook pun mengaku, sebelum resmi keluar militer dia harus bekerja keras menurunkan berat badannya yang naik hingga 12 kilogram. Hal ini pun membuat rekannya di drama musikal 'Akademi Militer Shinheung', Sunggyu Infinite, banyak menggodanya.
"(Sunggyu) meneleponku, aku mengatakan kepadanya bahwa aku sedang melakukan V Live dan dia berkata, dia akan bertanya melalui kolom komentar mengapa aku makan begitu banyak ramen. Sunggyu banyak menggodaku," katanya sembari tertawa.
Aktor berusia 31 tahun ini lalu bercerita mengenai penampilannya di 'The Fishermen and the City', bersama aktor senior Lee Deok Hwa. Dia menjelaskan bahwa aktor yang pernah bermain dengannya di drama 'Suspicious Partner' ini sudah seperti ayahnya.
ADVERTISEMENT
"Dia sudah lama berkata bahwa kita harus pergi memancing bersama. Aku juga belum memancing sebelumnya, jadi aku pikir aku harus pergi memancing dengannya setelah keluar (militer) dan memilih (untuk tampil di acara). Aku gugup dan menantikannya," tuturnya.
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook. Foto: Glorious Entertainment
Selain berbagi cerita, Ji Chang Wook juga mendengarkan keluhan dari fans yang kesulitan untuk mendapat tiket fan meeting-nya. Acara fan meeting Chang Wook akan digelar di Blue Square iMarket Hall, Seoul, pada 19 Mei mendatang.
Aktor kelahiran 1987 ini menyebut, bahwa itu adalah kesalahannya karena telah menolak saran dari agensinya, untuk menggelar fan meeting di tempat besar dan luas. Pemain drama 'The K2' ini mengaku takut tiketnya tidak habis, sehingga dia meminta maaf kepada para penggemarnya yang tidak mendapatkan tiket.
ADVERTISEMENT
"Aku khawatir tiket tidak akan terjual karena ini adalah fan meeting pertamaku (setelah keluar dari militer). Jadi aku mengatakan kepada mereka (agensi) bahwa aku ingin melakukannya di tempat sekecil mungkin. Aku pikir itu karenaku, jadi aku minta maaf," katanya seperti dikutip Soompi.
Meski venue fan meeting-nya terbilang kecil, para penggemar tetap antusias untuk menghadiri acara ini. Ji Chang Wook juga mengaku telah menyiapkan berbagai macam penampilan, termasuk akan menyanyikan beberapa lagu di fan meeting-nya nanti.
Ji Chang Wook pun membagikan beberapa daftar lagu yang akan dia nyanyikan, seperti 'I'll Protect You', soundtrack dari drama 'Healer', dan juga 'Good' milik grup band K-Pop, 'Daybreak'.