K-Profile: 5 Fakta SuperM, Boyband 'Super' dari SM Entertainment

7 Oktober 2019 16:40 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Boyband Korea Selatan, SuperM Foto: SM Entertainment
zoom-in-whitePerbesar
Boyband Korea Selatan, SuperM Foto: SM Entertainment
ADVERTISEMENT
SM Entertainment kembali memberikan 'kejutan' yang cukup kontroversial di kalangan fans. Agensi yang identik dengan warna pink ini baru saja membentuk boyband baru bernama SuperM.
ADVERTISEMENT
Grup dengan 7 idola pria ini mencoba peruntungan di industri musik Amerika Serikat. Para anggotanya, terdiri dari idola SM yang sudah debut dengan grup masing-masing.
Seperti apa sih fakta-fakta terkait grup bentukan Lee Soo Man ini? Berikut ulasannya.
1. Grup proyek keempat dari SM
Boyband K-Pop, SuperM. Foto: Twitter/superm
Bukan hal asing jika SM Entertainment sering membuat grup proyek. Dan SuperM bukanlah yang pertama.
Jauh sebelum SuperM debut, SM pernah membuat grup proyek seperti SM The Ballad, Younique, dan SM The Performance. Masing-masing grup proyek ini memiliki ciri khas tersendiri.
Proyek grup SuperM diperkenalkan kepada publik dalam 'Capitol Congress 2019' di Los Angeles, bulan Agustus lalu. Dalam kesempatan tersebut, founder SM Entertainment, Lee Soo Man, mengatakan akan membuat sebuah grup yang menciptakan sinergi antara timur dan barat.
ADVERTISEMENT
Dalam penggarapan proyek ini, SM bekerjasama dengan Capitol Records, untuk mempromosikan SuperM di Amerika Serikat. Lee Soo Man sendiri bertanggung jawab atas proses keseluruhan dari proyek ini, termasuk penggarapan album, hingga pemotretan photo book album.
2. Sooman's pick
Founder SM Entertainment, Lee Soo Man, membentuk SuperM. Foto: Niken Nurani, kumparan / Instagram: @superm
Para anggota dari SuperM dipilih langsung oleh founder SM Entertainment, Lee Soo Man. Hal ini dikonfirmasi oleh salah satu anggotanya, Baekhyun.
"Ini (anggota) adalah pilihan Lee Soo Man. Kami menyebutnya, 'Sooman's Pick', ungkap Baekhyun dalam konferensi pers perilisan album SuperM, 2 Oktober lalu di Seoul, Korea Selatan.
Anggota SuperM sendiri terdiri dari 7 idola dari boyband berbeda di SM Entertainment. Taemin dari SHINee, Baekhyun dan Kai dari EXO, Taeyong dan Mark dari NCT 127, Ten dan Lucas dari sub-unit NCT di China, WayV.
ADVERTISEMENT
3. Kontroversi di antara penggemar
SuperM. Foto: Twitter/superm
Karena setiap anggotanya sudah debut dengan grup masing-masing, tak ayal menimbulkan kontroversi di kalangan fans.
Mereka menganggap SM seharusnya lebih fokus kepada grup yang sudah ada, ketimbang harus mendebutkan boyband baru yang anggotanya dari grup yang yang sudah debut.
Banyak fans yang juga meragukan kesuksesan SuperM di pasar musik Amerika Serikat, yang cukup sulit ditembus musisi Asia.
Hal lain yang juga menjadi perhatian fans adalah kesehatan para anggota SuperM. Karena selain mempromosikan SuperM, Baekhyun, Taemin, Kai, Taeyong, Ten, Mark an Lucas juga disibukan dengan kegiatan dengan grup masing-masing.
Meski begitu, banyak juga yang memberikan dukungan kepada SuperM. Mereka optimis, tiap anggotanya bisa berkembang dan dikenal lebih luas oleh masyarakat global.
ADVERTISEMENT
4. Fokus penjualan album di AS
Karena memfokuskan diri di pasar musik Amerika Serikat, penjualan album fisik dan merchandise lain dari SuperM, difokuskan di Negeri Paman Sam itu.
Mini album 'SuperM' dijual lewat beberapa situs dan toko-toko di Amerika seperti Amazon dan Target. SM dan Capitol juga membuka pop-up store yang menjual aneka merchandise SuperM di Los Angeles, dan Seoul.
5. Anggota tetap beraktivitas dengan grup asal
Boyband Korea Selatan, SuperM Foto: SM Entertainment
Meski disibukan dengan promosi album SuperM di Amerika Serikat, para anggotanya akan tetap beraktivitas dengan grup asal masing-masing.
Kai dan Baekhyun misalnya. Kedua idola ini masih akan tampil dalam rangkaian tur konser EXO, 'The EXplOration' di beberapa negara termasuk Indonesia.
Keduanya bahkan menyebut EXO tengah menyiapkan album baru yang akan dirilis pada 2019 ini.
ADVERTISEMENT
"Ada rencana untuk comeback EXO di tahun ini. EXO akan tetap EXO, dan SuperM akan tetap SuperM. Kami akan mempromosikan dengan kerja keras di grup kami masing-masing," ujar Kai.