K-Profile: Biodata Anggota Boyband TST

17 Juni 2020 7:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Boyband K-Pop, TST. Foto: fs7official
zoom-in-whitePerbesar
Boyband K-Pop, TST. Foto: fs7official
ADVERTISEMENT
Kabar kematian Yohan TST mengejutkan banyak pihak. Sang idola meninggal dunia di usia 28 tahun, namun atas permintaan keluarga, penyebab kematian Yohan tidak diungkap ke publik. Yohan sendiri debut bersama boyband TST pada 2017, yang sudah merilis dua mini album.
ADVERTISEMENT
Seperti apa profil grup besutan JSL Company yang sebelumnya bernama 7STONE dan Top Secret ini? Berikut ulasan singkat profil para anggota TST.
Boyband K-Pop, TST dengan formasi awal. Foto: fs7official

1. Ain

Idola K-Pop, Ain TST. Foto: fs7official
Kim A In debut dengan nama panggung Ain, adalah leader, main dancer dan vokalis dari TST. Ia disebut pernah mengikuti audisi untuk menjadi trainee JYP Entertainment, namun gagal. Sebelum tergabung bersama TST, Ain merupakan anggota grup NOM. Ain saat ini sedang hiatus dari TST karena menjalani wajib militer sejak 6 April lalu.

2. K

Idola K-Pop, K TST. Foto: fs7official
Debut dengan nama panggung K, Kim Hyeong In merupakan lead vokalis dari TST. Idola kelahiran 1991 ini sebelumnya juga merupakan anggota grup NOM dan memiliki brand fashion bernama Mellow Wolf.
Saat ini K juga sedang menjalani tugas wajib militer.
ADVERTISEMENT

3. Wooyoung

Idola K-Pop, Wooyoung TST. Foto: fs7official
Choi Woo Yeong atau Wooyoung merupakan lead dancer, vokalis, dan rapper dari TST. Wooyoung dikenal fasih berbahasa Inggris, karena pernah tinggal dan belajar di California, Amerika Serikat, selama tujuh tahun.
Wooyoung sempat menjalani hiatus dan tidak berpartisipasi dalam comeback TST di 2019 untuk album Wake Up, karena gangguan kesehatan.

4. Junghoon

Idola K-Pop, Junghoon TST. Foto: fs7official
Junghoon mengisi posisi sebagai rapper dalam grup TST. Idola kelahiran 1996 ini memiliki nama asli Lee Jung Hoon, dan sempat berpartisipasi dalam reality show The Unit. Ia lolos audisi sebagai peserta, namun tereliminasi di babak pertama, saat membawakan lagu HER milik Block B.

5. Yonghyun / Yonghyeon

Idola K-Pop, Yonghyeon TST. Foto: fs7official
Yonghyeon merupakan vokalis utama dalam grup TST.Cowok Sagitarius ini dikenal sering menyapa penggemar lewat akun Instagram pribadinya. Ia mengunggah foto-foto kesehariannya, baik saat melakukan kegiatan individual maupun saat bersama TST.
ADVERTISEMENT

6. Yohan

Idola K-Pop, Yohan TST. Foto: fs7official
Yohan dikenal dengan nama asli Kim Jung Hwan. Dalam TST, Yohan mengisi posisi sebagai vokalis. Idola kelahiran 16 April 1992 ini dikenal pandai bermain drum dan piano. Baru-baru ini, agensi JSL Company mengumumkan, bahwa sang idola meninggal dunia pada 16 Juni.
Namun atas permintaan keluarga, penyebab kematian Yohan tidak diungkap.

7. Kyeongha (mantan anggota)

Idola K-Pop, Kyeongha TST. Foto: fs7official
Kyeongha merupakan mantan anggota TST yang keluar dari grup pada 2018. Sama seperti Junghoon, ia sempat mengikuti reality show The Unit, namun tereliminasi di babak pertama.
Idola kelahiran 1998 ini keluar dari grup setelah dinyatakan bersalah, karena kasus kekerasan seksual yang dilakukannya pada 2014. Kyeongha mendapat hukuman 18 bulan penjara dengan masa percobaan selama tiga tahun.
ADVERTISEMENT
Setelah satu anggota keluar, dan dua lainnya menjalani wajib militer, TST aktif dengan formasi empat anggota. Pada Januari 2020, grup pelantun Wake Up ini sempat merilis single bertajuk Countdown.