Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Girlband Korea Selatan, f(x), telah hiatus hampir empat tahun lamanya. Hal tersebut pun berimbas pada intensitas para anggotanya untuk bertemu.
ADVERTISEMENT
Salah satu anggota f(x), Amber, kemudian bercerita soal reuninya dengan Krystal di konser Luna dalam siaran TV MBN, ‘Hunmanjeongeum’, pada Sabtu (6/7). Dia mengaku, pertemuan tersebut adalah yang pertama kalinya bagi mereka bertiga setelah sekian lama.
“Kami berkumpul selama lagu terakhir (di konser Luna). Ini adalah pertama kalinya kami bertiga berkumpul setelah sekian lama, dan itu terasa menyenangkan,” ungkap Amber seperti dikutip dari Soompi.
Tak hanya itu, Amber juga ditanya soal rencana f(x) ke depannya. Idola berusia 26 tahun ini kemudian mengatakan bahwa mereka berencana untuk tampil di SMTOWN.
“Kami bertiga akan tampil di SMTOWN di Jepang pada awal Agustus. Ini akan menjadi yang pertama dalam tiga tahun,” pungkasnya.
Tetapi sayangnya di konser SMTOWN ini, Victoria tidak bisa bergabung karena kesibukannya. Sehingga f(x) tidak akan tampil dengan formasi lengkap.
ADVERTISEMENT
f(x) sendiri terakhir kali comeback pada 2015 dengan merilis album yang bertajuk ‘4 Walls’. Itu merupakan album pertama mereka dengan formasi empat orang, setelah Sulli memilih hengkang dari grup karena alasan kesehatan.
Dalam album ‘4 Walls’, f(x) merilis 10 lagu dengan title track berjudul sama. Setelah kesuksesan album tersebut, sayangnya hingga saat ini f(x) masih belum merilis karya apapun, dan disibukkan dengan kegiatan individu. Keempat anggotanya tetap aktif di dunia hiburan Korea Selatan sebagai penyanyi, aktris, hingga anggota variety show.
Live Update