Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konser BTS di Seoul Bakal Tayang di CGV Indonesia, Harga Tiket Rp 450 Ribu
24 Februari 2022 18:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Para penggemar BTS di Indonesia, ARMY, dapat ikut menyaksikan langsung konser BTS Permission to Dance On Stage–Seoul pada 12 Maret 2022.
ADVERTISEMENT
Konser BTS ini akan ditayangkan di tiga bioskop di tiga kota Indonesia. Hal ini diumumkan oleh CGV Indonesia melalui akun media sosialnya.
BTS Permission to Dance On Stage–Seoul: Live Viewing ini akan ditayangkan terbatas di tiga bioskop Indonesia, yaitu CGV Grand Indonesia Jakarta, CGV Paris Van Java Bandung, dan CGV BG Junction Surabaya.
Kamu bisa membeli tiket penayangan konser ini dengan harga Rp 450 ribu. CGV juga mengatakan bahwa penayangan konser ini terbatas hanya di tiga bioskop saja untuk menjamin kualitas penayangan.
Ketiga bioskop ini yang dipilih hanya lokasi yang tersedia teknologi infrastruktur yang sesuai untuk menayangkan BTS Permission to Dance On Stage–Seoul: Live Viewing.
BTS akan konser offline di Korea Selatan
Sebelumnya, pada 16 Februari 2022, Big Hit Music, selaku agensi dari BTS mengumumkan bahwa mereka akan mengadakan konser offline pertama kalinya di Seoul sejak pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Konser BTS Permission to Dance on Stage–Seoul ini akan diadakan pada 10, 12, dan 13 Maret 2022. Selain diadakan secara offline, konser ini juga akan disiarkan secara online dan live viewing melalui bioskop-bioskop di seluruh dunia.
Untuk konser pada 10 dan 13 Maret 2022 akan diselenggarakan secara offline dan online. Sedangkan, untuk konser 12 Maret 2022 akan disiarkan secara global melalui live streaming di bioskop.
Konser ini akan diadakan di Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan. Setelah konser ini, BTS juga akan melanjutkan konser Permission to Dance On Stage di Las Vegas, Amerika Serikat pada 8-9 April dan 15-16 April 2022 di Allegiant Stadium. Konser ini juga akan diadakan secara offline dan akan disiarkan secara online.
ADVERTISEMENT
Laporan Afifa Inak