Peran Shin Hye Sun, Ratu Bergaya Eksentrik di Drama Mr Queen

15 Januari 2021 16:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mr Queen. Foto: Dok. Viu
zoom-in-whitePerbesar
Mr Queen. Foto: Dok. Viu
Sejak ditayangkan perdana pada pertengahan Desember 2020 lalu, Mr Queen jadi salah satu drama Korea yang banyak dibicarakan.
Bercerita tentang Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk), seorang chef dari era Korea modern yang jiwanya terperangkap dalam tubuh seorang ratu dari dinasti Joseon (Shin Hye Sun). Drama ini menggabungkan dua tipe genre yang berbeda, kolosal dan komedi.
Bagi Shin Hye Sun, Mr Queen merupakan drama dengan genre kolosal pertamanya. Meski begitu, debutnya dalam drama kolosal menunjukkan talenta Shin Hye Sun sebagai aktris yang serba bisa.
Shin Hye Sun mengakui bahwa naskah drama ini menyegarkan dan lucu. Ia ingin mencoba berakting dalam drama sejarah dan drama komedi, dan tertarik pada naskah menarik yang mencakup kedua genre. Karakter ini benar-benar berbeda dari karakter lain yang telah ia pernah mainkan sejauh ini, jadi ia yakin dapat menunjukkan sisi baru dari dirinya.
Memerankan seorang ratu dari dinasti Joseon yang ‘dirasuki’ oleh jiwa seorang chef era modern yang playboy dan suka tebar pesona, akting Shin Hye Sun jadi salah satu daya tarik drama Mr Queen. Perannya yang penuh aksi kocak pun menuai banyak pujian dari para penonton.
Shin Hye Sun berperan ganda sebagai seorang chef playboy yang terjebak di tubuh ratu dinasti Joseon. Foto: Dok. Viu
Kisah dimulai dengan Jang Bong Hwan yang terbangun dan terkejut mendapati dirinya yang berubah menjadi seorang wanita di zaman kerajaan. Awalnya ia mengira ia hanya sedang bermimpi, namun akhirnya dia menyadari bahwa ia sedang berada di masa lalu.
Jang Bong Hwan yang kaget dan frustrasi karena jiwanya terjebak di tubuh seorang ratu dinasti Joseon mencoba mengembalikan keadaan dengan menenggelamkan dirinya kembali di danau istana. Sayangnya, atas utusan Ratu Sunwon (Bae Jong-ok), seluruh danau di lingkungan istana sudah dikuras habis demi menghindari kejadian jatuh tersebut terulang kembali.
Ratu dan Raja Cheoljong. Foto: Dok. Viu
Cerita semakin menarik saat Jang Bong Hwan yang terjebak di tubuh ratu harus menikahi Raja Cheoljong dalam waktu dekat. Aksi spontan dan sifat blak-blakan ratu pun membuat para dayang dan pelayan makin kewalahan.
Karakter seorang ratu yang urakan, berjiwa bebas, dan kerap ngegas kepada raja akibat ‘dirasuki’ jiwa Jang Bong Hwan pun sukses dibawakan oleh Shin Hye Sun. Pembawaan khas pria playboy yang gemar tebar pesona terasa natural dan membuat penonton justru merasa semakin gemas dengan ratu.
Drama Korea Mr Queen. Foto: Dok. Viu
Salah satu adegan yang berhasil mencuri perhatian adalah saat Kim So Young justru terlihat tertarik dan berusaha mendekati dengan selir raja, Jo Hwa-jin (Seol In A). Bahkan pada awalnya, Kim So Young kerap menunjukkan rasa cemburu karena selir dari klan Jo Poongyang tersebut justru lebih dekat dengan Raja Cheoljong.
Namun, seiring dengan kembalinya potongan ingatan masa lalu Kim So Young yang asli, Jang Bong Hwan pun bisa beradaptasi dan menggantikan peran sang ratu. Sebagai seseorang yang datang dari era modern, berbagai hal yang dilakukan ratu kerap membuat penghuni istana takjub. Terutama kemampuannya dalam hal memasak yang berhasil mencuri hati Ratu Sunwon.
Drama Korea Mr Queen. Foto: Dok. Viu
Nah, makin penasaran dengan tingkah kocak dari ratu di drama Mr Queen? Kamu bisa langsung saksikan drama Mr Queen yang tayang secara eksklusif hanya di Viu setiap hari Minggu dan Senin.
Selain Mr Queen, saksikan drama Korea lain yang sedang trending di Viu, seperti True Beauty, The Penthouse, 18 Again dan Live On.
Viu-ers dapat menonton Mr Queen di aplikasi Viu yang dapat diunduh secara gratis di App Store, Google Play dan Smart TV tertentu.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Viu