Perjalanan Karier Kai EXO yang Lagi Ulang Tahun Ke-27

14 Januari 2021 13:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kai EXO. Foto: Twitter/weareoneEXO
zoom-in-whitePerbesar
Kai EXO. Foto: Twitter/weareoneEXO
ADVERTISEMENT
Kai EXO lagi merayakan ulang tahun yang ke-27 pada hari ini, Kamis (14/1). Fans menyambut antusias dengan beragam ucapan dan proyek ulang tahun.
ADVERTISEMENT
Nah, buat turut merayakan ulang tahun Kai, yuk, simak kilas balik perjalanan kariernya berikut ini!
Kai EXO. Foto: Niken Nurani/kumparan

Pre-debut Kai EXO

Kai sudah menaruh minat pada seni tari sejak usia dini. Dia mulai berlatih balet di kelas 3 SD gara-gara film The Nutcracker dan sudah mempelajari tarian jazz di kelas 4 SD.
Menurut Kai, mendiang ayahnya punya peran besar yang membuat alumni School of Performing Arts Seoul (SOPA) ini mendalami tari. Ayahnya juga yang mendorong Kai ikut SM Youth Best Contest sampai menang, dan memulai training hip hop di SM Entertainment pada 2007.

Debut Bersama EXO

Kai jadi anggota EXO pertama yang resmi diperkenalkan ke publik pada Desember 2011. Idola kelahiran 1994 ini muncul di TV untuk debut bareng rekan segrupnya Chen, Luhan, Tao eks EXO, dan artis SM Entertainment lainnya di SBS Gayo Daejeon 2011.
ADVERTISEMENT
Di 2012, EXO resmi debut dengan video klip Mama dan mempopulerkan hits seperti Growl, Call Me Baby, Monster, Ko Ko Bob, Tempo, serta Love Shot.

Promosi Bareng Artis SM Entertainment

Sebagai dancer andalan EXO, Kai sering dapat kesempatan jadi perwakilan grup buat promosi bareng artis SM Entertainment lainnya. Misalnya, pernah promosi bareng Luhan, Eunhyuk Super Junior, Henry, Hyoyeon SNSD, dan Taemin dengan nama grup Younique Unit.
Dia juga pernah gabung di grup SM The Performance bareng Lay, Yunho TVXQ, Wunhyuk, Donghae Super Junior, Minho, dan Taemin SHINee.

Mencoba Akting

Kai memang punya sejumlah pengalaman akting, misalnya jadi cameo di drama To the Beautiful You, dan membintangi web drama EXO Next Door pada 2015.
ADVERTISEMENT
Dia juga debut akting sebagai pemain utama web drama Choco Bank bareng Park Eun Bin.
Idola berdarah A ini lalu debut layar kaca lewat drama Andante di KBS. Sayangnya drama ini kurang dapat apresiasi dan rating-nya rendah.
Tapi Kai enggak menyerah untuk terus meningkatkan kemampuan aktingnya lewat web drama 7 First Kisses, hingga drama The Miracle We Met.

Eksis sebagai Model

Tinggi, punya visual tampan, dan stylish membuat Kai dilirik beragam brand dan majalah ternama. Dia pernah jadi model Elle, Vogue, sampai brand ambassador merek kosmetik Bobbi Brown.
Selain itu, Kai dikenal sebagai brand ambassador Gucci Korea dan mempromosikan produk eyewear sejak 2019. Dia kerap memakai produk Gucci lainnya di Milan Fashion Week 2019 dan Gucci Cruise 2020 Fashion Show, sampai dijuluki Human Gucci.
ADVERTISEMENT

Tergabung di SuperM

Kai juga tergabung di SuperM sejak 2019 bersama Baekhyun, Taemin, Taeyong, Ten, Mark, dan Lucas NCT. SuperM ditargetkan jadi grup yang bisa mewakilkan K-Pop secara global.
Mereka meraih sejumlah prestasi global lewat hits Jopping, 100, sampai Tiger Inside.

Solo karier

Setelah akting, modeling, serta bermusik bareng EXO dan SuperM, Kai akhirnya merilis album solo perdana. Album bertajuk KAI (开) itu dirilis dengan video klip Mmmh pada November 2020.
Lewat KAI (开), pemilik nama asli Kim Jongin ini menonjolkan bakat dance-nya lewat lagu-lagu bergenre R&B groovy.
Album ini dapat apresiasi tinggi dari publik, melengkapi kesuksesan Kai sebagai idola K-Pop multitalenta.
Laporan: Thahira