Sutradara Produce 101 Ahn Joon Young Bantah Terima Suap

28 April 2020 14:32 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Serial survival show 'Produce' oleh Mnet Foto: Berbagai sumber
zoom-in-whitePerbesar
Serial survival show 'Produce' oleh Mnet Foto: Berbagai sumber
ADVERTISEMENT
Kasus manipulasi voting yang melibatkan sederet staf seri survival show Mnet Produce 101, masih bergulir di pengadilan. Pada Senin (24/7), Pengadilan Distrik Pusat Seoul menggelar persidangan keempat yang melibatkan sutradara Ahn Joon Young, produser utama Kim Yong Bum, dan perwakilan agensi CJ ENM.
ADVERTISEMENT
Persidangan kali ini berkaitan dengan pelanggaran Undang-Undang Penyalahgunaan Permohonan dan Korupsi, yang diduga telah dilakukan oleh para perwakilan agensi hiburan dan sutradara Ahn Joon Young.
Dalam sidang ini, Ahn Joon Young mengkonfirmasi kebenaran bahwa ia bertemu di bar, dengan sejumlah perwakilan agensi dari para trainee Produce 101. Namun ia menegaskan, kunjungan tersebut hanyalah pertemuan sosial untuk promosi, dan tak ada negosiasi terkait suap.
"Aku sungguh menyesal dan berkaca (atas perilaku yang telah kulakukan). Ini sangat menyakitkan hingga aku tidak sanggup meminta maaf kepada orang-orang yang terluka. Aku sungguh-sungguh menyesal," ujar sutradara tersebut.
Peserta Produce X 101 Foto: Produce X 101
Sebelumnya, Ahn Joon Young dan Kim Yong Bum telah menjadi tersangka dari kasus manipulasi voting seri Produce 101. Ahn Joon Young juga dituduh telah bertemu dengan sejumlah perwakilan agensi dari para kontestan Produce 101, untuk menerima suap.
ADVERTISEMENT
Di persidangan kedua pada Maret lalu, Ahn Joon Young mengakui bahwa ia telah melakukan manipulasi voting. Meskipun begitu, ia beralasan hal tersebut dilakukan karena tuntutan akan kesuksesan seri Produce 101, dan bukan karena telah menerima suap.
Akibat kasus manipulasi voting ini, boyband debutan Produce X 101, yakni X1, dibubarkan pada Februari lalu.
Laporan: Thahira