The Last Empress akan Tamat Tanpa Choi Jin Hyuk

16 Februari 2019 9:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Choi Jin Hyuk Foto: @real_jinhyuk
zoom-in-whitePerbesar
Choi Jin Hyuk Foto: @real_jinhyuk
ADVERTISEMENT
Choi Jin Hyuk, salah satu karakter utama dalam drama Korea ‘The Last Empress’, tidak akan muncul dalam episode penutup drama tersebut. Sebab, pria yang berperan sebagai Na Wang Shik atau Chun Woo Bin ini terikat dengan jadwal lain yang sudah ditetapkan sebelum ‘The Last Empress’ mengumumkan rencana perpanjangan episode.
ADVERTISEMENT
Hal ini dikonfirmasi oleh stasiun televisi yang menayangkan ‘The Last Empress’, SBS, juga oleh pihak Choi Jin Hyuk. Kepada media My Daily, seorang perwakilan SBS mengatakan, pria itu telah menyelesaikan semua bagiannya hingga episode 48.
“Karena jadwalnya, dia tidak akan muncul di episode-episode yang ditayangkan pada 20 dan 21 Februari,” sebut perwakilan tersebut, seperti dikutip Soompi.
Sementara, G-Tree Creative selaku agensi Choi Jin Hyuk menyebut bahwa sang aktor takkan muncul dalam drama, setelah episode yang tayang pada 14 Februari. Ini disebabkan oleh sebuah fan meeting yang telah dijadwalkan di Taiwan.
Hal ini juga turut dibenarkan oleh Choi Jin Hyuk. Lewat sebuah postingan di Instagram pribadinya, ia mengatakan tak akan muncul dalam episode-episode minggu depan.
ADVERTISEMENT
“Kepada para penonton yang telah meluangkan waktu dan bersusah payah menonton drama ini, kepada para fans yang telah mendukung dengan kesulitan, terima kasih banyak,” sebutnya dalam caption postingan Instagram tersebut.
Pada rencana awalnya, 'The Last Empress' hanya akan ditayangkan sepanjang 48 episode, hingga 14 Februari 2019. Namun, pada 11 Februari, pihak produksi drama tersebut mengumumkan perpanjangan empat episode, hingga 21 Februari mendatang.
Kini, perpanjangan episode tersebut dianggap mengecewakan oleh para fans setia drama ‘The Last Empress’. Sebab, seharusnya, drama ini tamat dengan kehadiran Choi Jin Hyuk. Tak sedikit di antara fans yang kecewa dan merasa tak ingin melanjutkan menonton drama itu.
‘The Last Empress’ merupakan salah satu drama Korea yang menjadi andalan SBS saat ini. Sepanjang periode penayangan, drama mengenai intrik dalam kehidupan kerajaan Korea modern itu selalu berhasil menarik perhatian penonton dengan perkembangan plot yang tak terduga.
ADVERTISEMENT
Kira-kira, seperti apa akhir ‘The Last Empress’ tanpa Choi Jin Hyuk?