Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal ini, YG Entertainment selaku agensi yang menaungi keduanya buka suara.
"Kami tidak bisa mengonfirmasi apa pun tentang kehidupan pribadi artis kami. Kami memohon pengertiannya," jelas mereka, seperti dilansir Soompi.
Di sisi lain, belum ada konfirmasi lebih lanjut dari Jennie maupun G-Dragon .
Jennie Blackpink dan G-Dragon Pacaran?
Sebelumnya, dunia K-Pop dihebohkan dengan kabar hubungan asmara kedua idola tersebut.
Dikutip dari Allkpop, apartemen mewah milik G-Dragon yang berada di Hannam kerap menjadi lokasi kencan mereka. Hunian itu memiliki sistem pengamanan canggih dengan dua pintu masuk yang terpisah, sehingga disebut cocok buat kedua idola K-Pop itu.
Jennie diantar oleh manajernya ke tempat G-Dragon dan dijemput kembali setelah kencan. Kadang-kadang, manajer G-Dragon yang mengantar Jennie.
ADVERTISEMENT
Dia disebut sudah mendaftarkan mobilnya ke petugas keamanan apartemen. Jadi, Jennie tidak perlu lagi melakukannya setiap kali berkunjung.
Pelantun Lovesick Girls itu juga menggunakan elevator berbeda untuk menuju apartemen G-Dragon.
Mereka disebut kerap bertemu setelah Jennie selesai dengan jadwalnya bersama Blackpink.
Hubungan mereka sebenarnya diketahui oleh orang-orang di YG Entertainment. G-Dragon juga terlihat di lokasi syuting video klip untuk album debut Blackpink untuk mendukung kekasihnya itu.
"Banyak orang di YG menyadari hubungan mereka. Ibunya Jennie juga tahu. Dia berterima kasih kepada G-Dragon atas perhatian kepada anaknya," ungkap salah satu kenalan dekat keduanya.