Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
10 Jenis Makanan yang Belum Boleh Diberikan untuk Anak 2 Tahun
15 September 2021 13:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Ya Moms, walaupun si kecil sudah memiliki banyak gigi dan sistem pencernaanya sudah semakin matang, bukan berarti ia boleh mengonsumsi makanan apa saja. Ada beberapa makanan yang lebih baik tidak diberikan kepada anak yang masih berusia 2 tahun. Apa saja? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Beragam Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anak 2 Tahun
1. Susu Mentah
Anak usia 2 tahun belum boleh minum produk susu yang tidak dipasteurisasi atau susu mentah. Centers for Disease Control and Prevention (CDC) melansir, susu mentah baik dari sapi, kambing, atau domba, bisa membawa penyakit dan dapat menyebabkan gangguan kesehatan, terutama pencernaan. Sebab, susu mentah berpotensi terkontaminasi dengan patogen mematikan seperti salmonella, listeria, E. coli, dan campylobacter.
ADVERTISEMENT
2. Soda
Soda tidak memiliki nilai gizi, apalagi dapat menambah jumlah kalori yang berlebihan. Selain itu, soda juga dapat meningkatkan risiko kerusakan gigi dan ketergantungan anak pada minuman manis. Efek pemanis buatan seperti aspartam juga dapat berbahaya bagi perkembangan otak anak. Soda yang bebas gula juga bukan pilihan yang baik untuk anak 2 tahun, Moms.
3. Marshmallow
Marshmallow yang kenyal bisa membuat anak tersedak, ini juga bisa menghalangi jalan napas si kecil. Selain itu, marshmallow juga sangat tinggi gula, dan hanya mengandung sedikit nutrisi. Makanan manis juga dapat menyebabkan gigi rusak dan ketergantungan.
4. Permen
Sebaiknya hindari memberikan anak permen, karena berisiko tersedak dan permennya terjebak di tenggorokan. Bahkan, permen lolipop yang menggunakan tongkat juga bisa menimbulkan risiko tersedak bagi anak-anak di bawah 3 tahun, Moms.
ADVERTISEMENT
5. Permen Karet
American Academy of Pediatrics mengimbau agar anak-anak tidak diberi permen karet karena bisa menyebabkan tersedak dan menimbulkan masalah pencernaan seperti sembelit. Permen karet yang manis juga bisa menyebabkan gigi anak berlubang.
6. Wortel Mentah
Wortel mentah tidak baik untuk anak berusia 2 tahun. Sebab, wortel mentah bisa menyebabkan tersedak walaupun kaya akan beta-karoten, potasium, dan vitamin B. Jadi, lebih baik beri wortel yang sudah dimasak agar lebih lembut ya, Moms.
7. Popcorn dan Keripik
Anak usia 2 tahun belum siap untuk mengunyah popcorn atau keripik. Mengutip Mom, para ahli anak menganggap makanan ringan ini bisa menyebabkan tersedak serta tidak memiliki nutrisi yang baik bagi perkembangannya.
8. Daging Mentah
ADVERTISEMENT
Anak di bawah usia 5 tahun menghasilkan lebih sedikit asam lambung dari orang dewasa, sehingga kurang mampu melawan bakteri dari daging mentah yang bisa menyebabkan penyakit. Jadi lebih baik berikan daging yang matang dan berikan dalam potongan kecil, Moms.
9. Telur Mentah
Anak juga tidak boleh makan telur mentah atau produk makanan yang mengandung telur mentah. Walaupun ada telur yang dipasteurisasi, tetap saja tidak menghilangkan risiko kesehatan, karena telur masih mengandung salmonella yang sulit dilawan oleh sistem kekebalan anak.
10. Ikan Mentah
Sushi atau sashimi adalah makanan lezat yang mengandung protein dan asam lemak omega-3. Tapi menurut Food & Drug Administration Amerika Serikat, anak-anak di bawah usia 5 tahun tidak boleh memakannya. Makan ikan mentah membawa risiko penyakit seperti hepatitis, infeksi parasit, dan salmonella pada anak.
ADVERTISEMENT