5 Fakta Unik Seputar Perut Ibu Hamil

2 Mei 2020 19:05 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu hamil. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ketika sedang hamil, pernah nggak Anda penasaran soal perut yang kian membuncit itu? Mulai dari seperti apa perut ibu hamil yang tergolong normal, kapan mulai membesar, dan lain sebagainya lagi.
ADVERTISEMENT
Rupanya pada perut ibu hamil, menyimpan berbagai fakta menarik lho, Moms! Mengutip Verywell Family, berikut adalah fakta-fakta menarik seputar perut ibu hamil yang perlu Anda ketahui, atau mungkin juga jawaban dari aneka pertanyaan Anda selama ini.

1. Perut Mulai Membesar pada 16-20 Minggu Kehamilan

Bila usia kehamilan Anda masih berkisar antara 5-10 minggu, rasanya belum saatnya membeli baju hamil, Moms. Sebab perut Anda akan mulai membesar baru sekitar pada 16-20 minggu kehamilan. Tapi mungkin Anda akan merasa sedikit lebih ketat di bagian perut. Atau lebih baik pilih celana yang dengan karet kain sebagai pengikatnya.
Stretch mark pada ibu hamil. Foto: Thinkstock

2. Stretch Mark di Perut Bisa Terjadi pada Siapa Saja

Ya Moms, stretch mark bisa terjadi pada siapa saja. Stretch mark pada umumnya terjadi pada wanita yang keluarganya memiliki stretch mark juga. Contohnya ketika ibu Anda hamil dan dia mengalami stretch mark, maka kemungkinan sekarang Anda memilikinya, Moms. Tak hanya itu, Anda juga akan mengalami stretch mark pada perut jika berat badan bertambah cepat, bayi di dalam rahim tumbuh dengan cepat, atau Anda memiliki nutrisi yang buruk.
ADVERTISEMENT

3. Bentuk Pusar akan Berubah selama Hamil

Lubang pusar Anda akan berubah pada masa kehamilan. Ada yang mengalami pusar menyembul keluar, masuk kedalam, atau memiliki pusar yang rata. Jika pusar Anda menyembul keluar dan Anda tidak menyukainya, Anda bisa mengenakan ikat pinggang di atas pusar Anda. Tapi sebenarnya cara ini tidak selalu berhasil, karena justru akan melukainya.
Ilustrasi Perut Ibu Hamil. Foto: Shutterstock

4. Muncul Garis Perut Sesuatu yang Normal

Garis perut berwarna cokelat kehitaman, biasa juga disebut dengan garis kehamilan atau linea nigra. Umumnya setiap ibu hamil memiliki garis ini berbeda-beda, mulai dari 0.6 hingga 1,4 sentimeter tapi ini bukanlah masalah. Tidak semua wanita warna linea nigra-nya menjadi jelas atau tegas saat hamil. Selain itu, ada atau tidaknya garis cokelat kehitaman tersebut tergantung bagaimana tubuh Anda merespon perubahan hormon estrogen dan progesteron saat kehamilan, Moms.
ADVERTISEMENT

5. Bentuk Perut Ibu Hamil Tidak Sama

Beberapa ibu hamil mungkin mengkhawatirkan tentang perutnya tidak sama dengan wanita hamil lain. Faktanya tidak semua wanita memiliki bentuk perut hamil yang sama. Ada yang berbentuk kecil, berbentuk besar, agak turun ke bawah, agak tinggi, dan agak lebar.
Perbedaan tersebut bisa terjadi karena bentuk tinggi badan dan posisi bayi di dalam kandungan Anda. Misalnya bentuk perut hamil yang kecil biasa dimiliki oleh wanita bertubuh tinggi atau perut ibu hamil yang besar dikarenakan posisi bayi Anda di dalam rahim dan postur tubuh ibu kecil.