6 Ide Aktivitas untuk Ibu dan Anak Laki-laki

5 November 2022 9:12 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu dan anak laki-laki. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu dan anak laki-laki. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Setiap ibu biasanya ingin meluangkan waktu berkualitas untuk dinikmati bersama anaknya. Namun, seiring bertambah usianya, anak mungkin mulai enggan meluangkan waktu untuk ibunya, terutama jika ia adalah anak laki-laki.
ADVERTISEMENT
Ya Moms, anak laki-laki cenderung ingin mencoba hal-hal baru di luar rumah. Selain itu, anggapan bahwa anak laki-laki yang dekat dengan ibu merupakan anak yang manja kerap membuat si kecil berusaha menjaga jarak dengan ibu. Meskipun anggapan itu tidak benar ya, Moms.
Namun tak perlu khawatir, karena selalu ada cara untuk melakukan aktivitas bersama anak laki-laki Anda. Misalnya, dengan melakukan beberapa aktivitas ini sebagaimana dikutip dari iMom.

Ide Aktivitas untuk Ibu dan Anak Laki-laki

Ilustrasi ibu dan anak laki-laki. Foto: Shutterstock
1. Makan di Tempat Makan Favoritnya
Anak biasanya memiliki makanan favorit. Tanyakan apa makanan favorit anak laki-laki Anda dan ajak ia makan berdua di tempat makan tersebut, Moms. Anda mungkin bisa membebaskan anak untuk memilih menu apa saja yang ia sukai. Selama makan, ajak si kecil mengobrol tentang aktivitas kesehariannya, seperti tentang sekolahnya atau pertemanannya.
ADVERTISEMENT
2. Ikuti Olahraga yang Disukai Anak
Salah satu aktivitas yang disukai anak laki-laki adalah berolahraga. Tak ada salahnya jika Anda meluangkan waktu untuk mengikuti aktivitas tersebut, Moms. Misalnya, Anda bisa menemani si kecil saat latihan atau mungkin minta diajari untuk melakukan olahraga tersebut. Dengan begitu, anak akan merasa didukung dan makin semangat untuk berolahraga.
3. Ajak Anak Nonton Film Favoritnya
Ilustrasi Ibu dan anak laki-laki. Foto: Shutter Stock
Anak laki-laki cenderung menyukai film yang bergenre maskulin, seperti action atau superhero. Meskipun Anda mungkin kurang tertarik dengan film tersebut, tak ada salahnya jika sesekali mengalah dan mengajak anak menonton bersama, Moms. Tanyakan pendapatnya tentang film tersebut.
Jika ada beberapa adegan kekerasan yang mungkin kurang sesuai dengan usianya, jelaskan pada anak bahwa itu hanya rekayasa dan tidak boleh dicontoh di dunia nyata.
ADVERTISEMENT
4. Ajak Anak Berkreasi
Jika anak memiliki ketertarikan di dunia seni, ajak ia melakukan aktivitas itu berdua dengan Anda, Moms. Ada beberapa anak laki-laki yang menyukai seni dan cenderung menutupi minatnya karena ia khawatir dianggap kurang maskulin. Jelaskan pada anak bahwa seni bisa dilakukan oleh siapa saja dan biarkan anak mengeluarkan kreativitasnya dalam berseni, Moms.
5. Lakukan Road Trip
Ilustrasi ibu dan anak laki-laki. Foto: Shutter Stock
Anak laki-laki cenderung menyukai perjalanan darat atau road trip karena ia bisa bebas mengamati apa saja yang ada di jalan. Jika Anda punya waktu luang, Anda mungkin bisa mengajak si kecil road trip bersama, Moms. Agar anak lebih bersemangat, biarkan ia memilih tujuan wisatanya sendiri.
6. Jelajahi Alam Bebas
Selain road trip, anak laki-laki juga tertarik dengan aktivitas di luar ruangan. Untuk itu, Anda mungkin bisa mengajaknya menjelajahi alam bebas, seperti pantai, gunung, dan hutan. Bahkan, Anda mungkin juga bisa mengajaknya berkemah agar si kecil bisa menikmati sensasi berada di alam terbuka.
ADVERTISEMENT