Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Tak terasa, hari Lebaran akan segera tiba. Namun, Lebaran kali ini tampaknya akan terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Sebab, kita tak bisa bersilaturahmi langsung oleh sanak saudara dan sahabat, demi memutus rantai penularan virus corona.
ADVERTISEMENT
Sebagai gantinya, Anda bisa bersilaturahmi secara virtual lewat video call. Selain itu, tak ada salahnya pula bila ingin memberikan hadiah atau hampers Lebaran untuk orang-orang tersayang sebagai wujud perhatian Anda pada mereka.
Nah Moms, sebagai referensi, Anda bisa mengirimkan beberapa hadiah Lebaran ini untuk keluarga dan sahabat.
1. Kue
Kue kering tampaknya jadi salah satu hadiah yang umum diberikan untuk hari raya. Terlebih, anak-anak biasanya menyukai kue jenis tersebut. Beberapa kue kering yang biasa dijual pada saat Lebaran di antaranya kue putri salju, nastar, kastengel, kue kacang, sagu keju, semprit coklat, dan masih banyak lagi.
Selain kue kering, Anda bisa memberikan kue jenis apapun, terlebih bila Anda tahu jenis kue tertentu yang jadi favorit keluarga atau sahabat Anda. Nah Moms, jika biasanya Anda harus pergi ke toko kue untuk membelinya langsung. Kini, dengan mudah Anda dapat memesannya secara online. Berbagai toko kue kini umumnya telah menerima pesanan online, baik dari e-commerce maupun Instagram. Sehingga, Anda tinggal pesan pilihan Anda dan mengirimkan hadiah tersebut ke alamat tujuan Anda.
2. Pakaian
Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran identik dengan pakaian nuansa putih. Ya, warna putih sendiri melambangkan kesucian sebagaimana idul fitri kerap kali dimaknai kembali ke fitrah atau kembali ke kesucian. Maka tak heran, pada saat salat ied atau lebaran ada banyak orang menggunakan pakaian serba putih. Bahkan, satu keluarga kompak menggunakan baju yang senada.
ADVERTISEMENT
Nah Moms, memberikan pakaian pun bisa jadi ide untuk hadiah Lebaran tahun ini. Mengingat tahun ini kita merayakan Idul Fitri #dirumahaja, maka Anda bisa memilih pakaian yang lebih santai, Moms.
3. Perlengkapan salat
Memberikan perlengkapan salat seperti sajadah, mukena, sarung, atau peci akan sangat bermanfaat di hari Lebaran, Moms. Ya, meski pelaksanaan ibadah salat ied juga terpaksa harus dilaksanakan di rumah aja, mereka tentu akan merasa senang dan semangat untuk menjalankan ibadah salat jika diberikan perlengkapan salat baru.
Jika Anda hendak memberikan mukena, tak ada salahnya menyesuaikan dengan warna kesukaan keluarga atau sahabat Anda. Sebab, hal ini akan menambah kesan tersendiri bagi mereka.
4. Paket masker lucu
Moms, memberikan hadiah sepaket masker kain aneka motif mungkin dapat menjadi pilihan Anda lain untuk dijadikan hadiah, karena saat ini kita akan menjumpai Idul Fitri di tengah pandemi. Jadi, memberikan masker pun menjadi salah satu hadiah bermanfaat untuk mereka, apabila terpaksa harus keluar rumah.
ADVERTISEMENT
Selain masker, Anda juga dapat melengkapinya dengan alat proteksi lainnya, seperti hand sanitizer atau essential oil.
5. Alat makan dari kayu
Akhir-akhir ini alat makan dari tengah menjadi hits. Sehingga, tak ada salahnya memberikan satu set alat makan untuk hadiah Lebaran keluarga atau sahabat Anda. Ya Moms, apalagi akhir-akhir ini peralatan makan dari kayu ini tengah hit dicari oleh kalangan masyarakat. Selain alat makan dari kayu ini pilihan yang tepat sekaligus aman, peralatan ini rupanya juga tahan lama dan juga tampak eksotis jika dijadikan hadiah.
Saat sudah banyak produsen yang menjual alat makan kayu secara online dan bisa langsung dipesan sebagai hantaran Lebaran. Anda tinggal memilihnya saja sesuai selera dan budget, Moms.
6. Produk perawatan tubuh
Nah, memberikan produk perawatan tubuh sebagai hadiah atau hampers Lebaran juga menjadi ide yang unik nih, Moms. Terlebih jika Anda ingin memberikan hadiah ini untuk para wanita.
ADVERTISEMENT
Sebab, meski Lebaran hanya di rumah aja, melakukan perawatan tubuh juga menjadi hal yang penting, lho! Produk perawatan seperti sabun, pelembap, hingga wewangian lainnya pun dapat Anda berikan kepada orang tersayang.
7. Kopi
Wah, hadiah yang satu ini cocok sekali diberikan bagi anggota keluarga atau sahabat Anda yang suka ngopi. Apalagi kini banyak coffee shop yang menjual berbagai varian kopi dengan ukuran 1 liter maupun berbentuk paket yang sudah berisi 3 jenis kopi masing-masing ukuran 1 liter. Tapi, ada baiknya Anda tahu jenis kopi kesukaan mereka, ya!
Nah Moms, bila Anda punya ide lain untuk diberikan sebagai hadiah Lebaran , yuk, berbagi informasinya di kolom komentar.
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!
ADVERTISEMENT