Anak Meisya Siregar Rajin Salat di Rumah, Apa Tipsnya?

17 Juli 2020 12:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak Meisya Siregar, Bambang salat jumat di rumah aja. Foto: Instagram Meisya Siregar
zoom-in-whitePerbesar
Anak Meisya Siregar, Bambang salat jumat di rumah aja. Foto: Instagram Meisya Siregar
ADVERTISEMENT
Orang tua mana yang tak bahagia jika melihat anak mereka dapat menunaikan ibadah salat lima waktu? Apalagi, jika si kecil melakukannya tanpa disuruh atau paksaan dari kita sebagai orang tua.
ADVERTISEMENT
Namun, untuk mewujudkannya, diperlukan usaha atau peran orang tua. Sebab, kebiasaan itu akan mudah dilakukan anak jika kita telah membiasakannya sejak dini. Itu pula yang kini juga dilakukan aktris Meisya Siregar kepada anak bungsunya, Muhammad Bambang Arr Reybach.
Meisya Siregar dan anaknya, Bambang. Foto: Instagram/@meisya_siregar

Anak Meisya Siregar Salat di Rumah

Beberapa waktu lalu, istri dari Bebi Romeo ini membagikan momen anak laki-lakinya itu tengah menjalankan ibadah salat Jumat. Karena masih menghadapi pandemi virus corona, si kecil yang akrab disapa Bambang itu pun salat di rumah saja. Dalam unggahan sang ibu, tampak Bambang mengenakan sarung dan belajar salat.
"Aku coyat Jumat masih di rumah aja ni gaez.. ganti coyat Dzuhur. Kalo khutbah nya aku udah dapet terus, Khutbah senin, selasa, rabu, kamis, jumat, sabtu, minggu. Tiap hari aku di-khutbah-in teyus. Apalagi Bunda tuh... Khatib Masjid mah kalah *simbol tertawa*," tulis Meisya Siregar dalam unggahan di akun Instagram pribadinya tersebut.
ADVERTISEMENT
Moms, sebenarnya ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar si kecil dapat rajin salat selama di rumah. Yuk, simak tips berikut ini.

Tips Agar Anak Rajin Salat

Ilustrasi orang tua mengajarkan anak salat. Foto: Shutter Stock

1. Beri contoh

Anak adalah peniru ulung. Ya Moms, apa yang Anda atau ayah lakukan biasanya akan mudah ditiru oleh si kecil. Jadi, coba biarkan anak Anda melihat Anda bergegas mengambil air wudhu, memakai mukena, dan menggelar sajadah begitu suara azan terdengar.
Sebagai orang tua, kita adalah contoh utama bagi anak untuk melakukan kewajibannya sebagai seorang muslim. Jadi, jika kita memprioritaskan salat dan tidak pernah menunda atau melewatkannya, kemungkinan besar si kecil akan merekam dan tumbuh dengan memahami betapa pentingnya salat.
Ilustrasi perlengkapan salat. Foto: Shutterstock

2. Waktu keluarga

Selain memberikan contoh, cobalah salat berjemaah setidaknya sekali sehari bersama seluruh anggota keluarga di rumah. Ajak dan panggil anak untuk salat bersama meski ia belum hafal bacaan maupun gerakannya.
Ilustrasi mengajarkan anak berdoa Foto: Shutterstock

3. Mulai dari langkah kecil

Sebaiknya Anda jangan langsung berharap anak akan mendirikan salat lima waktu, ya, Moms. Mulailah dari langkah-langkah kecil. Misalnya saja, Anda dapat mengajak anak ikut salat bersama Anda atau bila si kecil belum mau, biarkan ia sekadar duduk di samping Anda dengan alat ibadahnya (mukena atau sarung).
anak salat Foto: shutterstock

4. Kenalkan pada Allah

Tanpa pemahaman akan Sang Pencipta, salat menjadi sekadar ritual bagi anak yang tidak memiliki koneksi spiritual dan emosi dengan Allah SWT. Maka dari itu, sejak dini sampaikan pada anak Anda tentang bagaimana Allah SWT menyayanginya, menciptakan segalanya, dan sebagainya. Hal ini akan menanamkan cinta yang mendalam kepada Allah di hati si kecil.
Ilustrasi anak salat dan berdoa. Foto: Shutterstock

5. Konsisten

Kendati Anda ingin anak-anak rajin salat, mungkin saja akan ada saatnya mereka mereka malas dan tak mau salat. Ketika mendapati hal tersebut pada anak, Anda tak perlu marah atau memaksanya ya, Moms. Tapi, cobalah untuk terus konsisten dan ingatkan ia untuk tidak melewatkan salat sebagai salah satu kewajiban umat muslim.
ADVERTISEMENT