Anak Menolak Dijemput Sekolah? Yuk, Lakukan Tips Ini, Moms!

9 September 2024 14:47 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi anak sekolah Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi anak sekolah Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Belum lama ini, ramai di media sosial tentang seorang anak yang menolak dijemput sekolah oleh orang tuanya dan memilih naik angkutan umum. Alhasil, orang tuanya harus mengikuti buah hatinya itu layaknya detektif menggunakan sepeda motor. Sebab, anak tersebut diketahui masih duduk di sekolah dasar.
ADVERTISEMENT
Si kecil pernah menolak dijemput sekolah juga, Moms?

Tanggapan Psikolog soal Anak yang Menolak Dijemput Sekolah

Anak menolak dijemput sekolah memang bisa bikin orang tua dilema, ya. Menanggapi hal tersebut, Psikolog Anak dan Keluarga, Vera Itabiliana Hadiwidjojo mengatakan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan apabila anak menolak dijemput pulang sekolah, seperti:
-Cari tahu alasan kenapa anak menolak dijemput
-Sampaikan apa saja kekhawatiran orang tua
-Buat kesepakatan. Misalnya dijemput tidak langsung di depan sekolah atau orang tua menunggu di warung dekat sekolah. Namun, hal ini bisa dilakukan apabila keamanan sekolah dan lingkungannya terjamin.
Ilustrasi mobil jemputan anak sekolah Foto: Shutterstock

Yang Diperhatikan Sebelum Anak Naik Angkutan Umum Sendiri

Sementara untuk naik angkutan umum sendiri, kata Vera, anak relatif aman untuk melakukannya sendiri di usia 10-12 tahun.
ADVERTISEMENT
"Tapi ini tergantung lagi seberapa jauh jaraknya, seberapa familiar anak dengan rutenya, dan pernah ada pengalaman sebelumnya bersama orang tua," kata Vera kepada kumparanMOM, Kamis (5/9).
Namun, sebaiknya orang tua tetap memberi pengertian ke anak, apabila mereka masih di bawah usia itu, sebaiknya tetap dampingi si kecil di dalam angkutan umum.
Yang tak kalah penting, bicarakan lagi dengan anak untuk buat pengaturan penjemputan yang tak hanya menyenangkan bagi si kecil, tapi juga bikin orang tua tenang ya, Moms.