Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Anak Zaskia Adya Mecca Kena Pneumonia Lagi, Waspadai Penyebabnya, Moms!
2 Juni 2024 12:28 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Putra Zaskia Adya Mecca, Bhai Kaba, kembali diawat di rumah sakit karena pneumonia. Dalam unggahan di akun Instagramnya, Zaskia menyebut, Kana sebelumnya sudah pernah kena pneumonia sampai masuk ICU, dan kini terjadi lagi.
ADVERTISEMENT
“Kaba kena pneumonia lagi, persis yang dulu pernah sampai masuk ICU.. kali ini pun hampir masuk NICU😢 tapi alhamdulillah terlewati,” kata Zaskia di akun Instagramnya.
Anak ketiga pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo itu sempat mengalami sesak, pusing dan mual. Saturasi oksigennya pun sempat menurutn. Semoga lekas membaik, Kaba.
Menanggapi unggahan Zaskia, Dokter Spesialis Anak, dr. Aisya Fikritama, Sp.A menyebut, pneumonia pada anak adalah salah satu kondisi serius yang perlu diwaspadai orang tua.
Pneumonia dapat menimbulkan komplikasi berbahaya bahkan bisa mengakibatkan kematian jika tak ditangani dengan baik.
"Pneumonia adalah salah satu masalah kesehatan sistem pernapasan jadi dia menyerang paru-paru. Paru-parunya itu mengalami peradangan atau infeksi ini bisa diawali dengan infeksi pada saluran napas atas seperti hidung, tenggorokan," ujar dr. Aisya kepada kumparanMOM, Kamis (30/5).
ADVERTISEMENT
Menurutnya, infeksi akan menjalar ke paru-paru hingga menyebabkan penumpukan cairan. Penumpukan ini dapat mengakibatkan aliran udara dalam paru-paru tersumbat. Penumpukan cairan ini yang menyebabkan anak dengan pneumonia mengalami kesulitan bernapas.
Penyebab Pneumonia Berulang pada Anak
Faktanya, pneumonia bisa terjadi berulang pada anak. Pneumonia berulang adalah kondisi di mana saat anak mengalami dua atau lebih episode pneumonia dalam satu tahun. Bisa juga, 3 episode yang dipisahkan oleh periode tanpa gejala selama sebulan atau rontgen dada yang jelas.
"Pneumonia berulang itu merupakan kondisi yang memprihatinkan yang bisa berpotensi berbahaya untuk anak-anak. Pneumonia berulang pada anak-anak biasanya mempunyai penyebab yang mendasarinya," katanya.
Pneumonia berulang dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti sindrom aspirasi. Sistem aspirasi ini misalnya saat anak minum susu kemudian tersedak. Air ini lalu masuk ke saluran napas sehingga dapat menyebabkan pneumonia berulang.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pneumonia berulang juga dapat terjadi karena kelainan bentuk paru, seperti gangguan imunologis, penyakit jantung bawaan, gerd, anemia salsabit, hingga asma.
Lantas, Bagaimana Agar Terhindar dari Pneumonia?
Moms, bila anak masih minum ASI, pastikan cukupi kebutuhannya. Selain itu, jangan lupa untuk selalu menerapkan pola hidup sehat.
"Kalau 6 bulan ke atas cukupi kebutuhan nutrisinya dengan buah, sayur dan makanan bergizi, lengkapi imunisasi. Terapkan pola hidup bersih sehat, cuci tangan dengan sabun dan air mengalir," pungkas dr. Aisya.