Apa Gunanya Ari-ari Bayi? Ini yang Perlu Dipahami Ibu Hamil

8 Januari 2022 8:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi plasenta. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi plasenta. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Janin dan ari-ari akan tumbuh bersama di dalam rahim. Ya Moms, ari-ari atau plasenta adalah organ yang berkembang di dalam rahim saat ibu hamil dan terhubung ke bayi melalui tali pusat.
ADVERTISEMENT
Ari-ari ini sangat penting untuk menjaga bayi tetap hidup dan sehat selama kehamilan. Sehingga, ari-ari adalah organ yang sangat penting dan krusial selama Anda hamil. Lantas, apa gunanya ya ari-ari bayi ini?

Fungsi dan Manfaat Ari-ari Bayi

Ilustrasi plasenta ibu hamil. Foto: Shutter Stock
Ari-ari menyediakan oksigen untuk bayi yang sedang tumbuh di dalam kandungan. Sehingga, ari-ari bertindak sebagai paru-paru untuk janin, dan memungkinkan transfer oksigen seperti fungsi paru-paru pada umumnya.
Mengutip Child Mags, bayi mengambil oksigen dalam darah, kemudian darah kembali ke ari-ari untuk membuang karbondioksida, lalu mengambil lebih banyak oksigen untuk ditransfer ke bayi.
Selain itu, ari-ari juga akan membuang produk limbah si kecil, Moms. Limbah tersebut dibuang ke tubuh ibu, sehingga janin tidak akan buang air besar sampai mereka lahir. Ini juga membantu melindungi bayi dari infeksi karena menjaga darah ibu dan darah bayi tetap terpisah, dengan bertindak sebagai filter.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Mom Junction, ari-ari memproduksi hormon steroid dan peptida yang membantu pertumbuhan dan perkembangan bayi di dalam kandungan. Ari-ari juga memproduksi hormon laktogen yang menyebabkan ibu memiliki lebih banyak glukosa dalam darahnya untuk diteruskan ke janin.
Ilustrasi plasenta pada ibu hamil. Foto: Shutter Stock
Selain itu, ari-ari mengirimkan antibodi ke janin dari aliran darah ibu. Antibodi ini melindungi dari infeksi bakteri dan penyakit virus tertentu, seperti difteri dan campak, sampai bayi Anda lahir dan cukup umur untuk mendapatkan vaksinasi pertamanya.
Janin juga mendapatkan nutrisi dari makanan dan minuman yang dikonsumsi ibu melalui ari-ari. Dilansir Essential Parent, ari-ari membawa darah beroksigen yang kaya nutrisi seperti vitamin, glukosa, dan air dari tubuh ibu melalui ari-ari.
Ari-ari dapat melindungi janin dari xenobiotik, yakni senyawa seperti aditif makanan, obat-obatan, dan juga polutan lingkungan. Sehingga lapisan ari-ari lebih kompleks dengan memiliki lapisan banyak agar mempersulit xenobiotik mendapatkan akses ke janin. Ari-ari juga melindungi janin dari infeksi bakteri dan penyakit ibu, Moms.
ADVERTISEMENT