news-card-video
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Apa Itu Child Grooming yang Dikaitkan dengan Rumor Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron?

14 Maret 2025 12:12 WIB
ยท
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kim Soo Hyun. Foto: Kazuhiro NOGI / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Kim Soo Hyun. Foto: Kazuhiro NOGI / AFP
ADVERTISEMENT
Aktor papan atas Korea Selatan, Kim Soo Hyun, dituding pernah melakukan child grooming kepada mendiang Kim Sae Ron pada tahun 2015. Kala itu, Kim Sae Ron masih berusia 15 tahun sementara Kim Soo Hyun berusia 27 tahun. Bahkan, dikabarkan hubungan mereka sudah berlangsung selama enam tahun.
ADVERTISEMENT
Hal ini terungkap lewat pengakuan bibi Kim Sae Ron kepada pemilik akun YouTube Garosero Research Institute. Unggahan tersebut mengeklaim bahwa keluarga Kim Sae Ron menuduh Kim Soo Hyun telah menjalin hubungan sejak Sae Ron masih di bawah umur dan masih menjadi aktris remaja.
Pernyataan ini sontak mengejutkan warganet. Tidak hanya tudingan yang menyebut Kim Soo Hyun telah melakukan child grooming, tetapi jarak usia mereka pun juga terlampau jauh, yaitu 12 tahun.
Kabar terbaru yang diungkap agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, yang dikeluarkan Jumat (14/3) pagi, mengakui sang aktor pernah berpacaran dengan Kim Sae Ron. Namun, Gold Medalist membantah klaim Garosero Institute bahwa hubungannya terjalin ketika Kim Sae Ron masih di bawah umur, tetapi ketika sudah menginjak dewasa.
Kim Sae-ron. Foto: Bobby Yip/REUTERS
"Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron berpacaran antara musim panas tahun 2019 dan musim gugur tahun 2020, setelah Kim Sae Ron dewasa," ungkap agensi Gold Medalist merespons soal child grooming, dikutip dari Koreaboo.
ADVERTISEMENT
"Tidak benar bahwa Kim Soo Hyun berpacaran dengan Kim Sae Ron saat dia masih bawah umur," lanjut mereka.
Nah Moms, meski Kim Soo Hyun mengeklaim tidak berpacaran dengan Kim Sae Ron saat aktris tersebut masih di bawah umur, yuk kita pahami apa itu child grooming agar Anda lebih waspada!

Apa yang Dimaksud dengan Child Grooming?

Menurut Psikolog Klinis Anak Rumah Dandelion, Rizqina Ardiwijaya, child grooming adalah bentuk manipulasi dan eksploitasi pada anak-anak yang dilakukan oleh orang dewasa. Lantas, mengapa rumor antara Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron dikaitkan dengan child grooming?
"Mereka berpacaran saat Kim Sae Ron berusia 15 tahun dan Kim Soo Hyun usianya 27 tahun. Memangnya kenapa? Kan cinta itu buta? Age is just number. Tetapi, ini konteksnya terjadi ketika sudah sama-sama dewasa," ujar Rizqina kepada kumparanMOM.
ADVERTISEMENT
"Tetapi, kalau salah satu dari mereka masih anak-anak, jadi rentan untuk dimanipulasi atau dieksploitasi karena perkembangan kognitifnya belum optimal," lanjut dia.
Rizqina menjelaskan, ada bagian otak bernama prefrontal cortex, yang terletak di bagian paling depan lobus frontal, berperan dalam berbagai fungsi eksekutif. Misalnya, perencanaan, pengambilan keputusan, hingga pengendalian impuls, dan fungsi ini baru mencapai puncak perkembangannya pada usia 25 tahun.
"Di sisi lain, amygdala yang bertanggung jawab atas pengelolaan emosi masih sangat aktif dan belum bisa diatur dengan baik oleh prefrontal cortex. Jadi, terbayang semua pengambilan keputusannya berdasarkan perasaan," tuturnya.
Bagaimana dengan kasus child grooming di Indonesia? Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak (PPPA) pada tahun 2020 mencatat terjadi 1.047 kasus kekerasan seksual, termasuk child grooming.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, Rizqina mengingatkan para orang tua agar lebih waspada dan menjaga anak-anaknya dengan memberi edukasi sedini mungkin. Termasuk apa saja bahaya child grooming, tanda-tanda child grooming, hingga mengawasi anak-anak ketika berinteraksi dengan orang lain terutama dari media sosial.
"Dan yang terakhir, jangan lupa berikan juga batasan kepada mereka siapa yang boleh dihubungi, siapa yang boleh mereka dekati, agar anak-anak kita bisa terhindar dari child grooming," tutup Rizqina.
Tidak hanya soal rumor child grooming, rumor lain juga mencuat di antara kedua artis ini. Mulai dari perpindahan agensi, Kim Sae Ron yang terlibat dalam kasus mengemudi di bawah pengaruh alkohol atau driving under the influence (DUI), sempat diunggahnya foto lama oleh Kim Soo Hyun yang memperlihatkan kemesraaan bersama Kim Sae Ron.
ADVERTISEMENT
Dan terakhir, Kim Sae Ron yang ditemukan meninggal dunia di apartemennya di Seoul pada 16 Februari 2025, yang diketahui bertepatan dengan hari ulang tahun Kim Soo Hyun.